Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Andrea Dovizioso Pebalap yang Loyal Kepada Ducati

Luigi Dall'igna optimistis jika gelaran MotoGP musim depan akan berjalan bagus bagi timnya.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Andrea Dovizioso Pebalap yang Loyal Kepada Ducati
zimbio.com
Andrea Dovizioso 

TRIBUNNEWS.COM, BARCELONA -General Manager Ducati Corse, Luigi Dalligna optimistis jika gelaran MotoGP musim depan akan berjalan bagus bagi timnya.

MotoGP 2018 bakal menjadi tahun terakhir kolaborasi Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo di pabrikan asal Borgo Panigale, Italia, tersebut.

Pasalnya, mulai musim depan Jorge Lorenzo akan meninggalkan Ducati untuk bergabung dengan tim Repsol Honda.

Sedangkan posisinya sebagai tandem Andrea Dovizioso akan digantikan oleh Danilo Petrucci yang pada musim ini memperkuat tim satelit Ducati, Octo Pramac.

Menanggapi soal kepergian Jorge Lorenzo, Luigi Dall'igna percaya jika Ducati tetap bisa meraih hasil bagus bersama Andrea Dovizioso.

"Tahun lalu Dovizioso bertarung melawan Marc Marquez (Repsol Honda) untuk meraih gelar hingga balapan terakhir," kata Luigi Dall'igna.

Sejak saat itu, Dall'igna pun merasa jika Ducati sudah menemukan sosok pebalap hebat yang dicari-cari selama ini dalam diri Andrea Dovizioso.

BERITA TERKAIT

"Saya yakin bahwa kami akan hidup dengan hal-hal hebat bersamanya," lanjutnya.

Berbeda dengan Jorge Lorenzo, Andrea Dovizioso mendapatkan perpanjangan kontrak dari Ducati hingga tahun 2020.

Kontrak baru itu menjadikan Dovizioso sebagai pebalap Ducati paling loyal, karena sudah bergabung sejak 2013.

Sejauh ini Andrea Dovizioso sudah mengoleksi delapan kemenangan di atas motor Desmosedici.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas