Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Pebulutangkis Muda Indonesia Diharapkan Unjuk Gigi di Singapura Open 2018 kata Vita Mariska

Menghadapi kejuaraan Singapore Open 2018 HSBC BWF World Tour Super 500 yang akan berlangsung pada hari Selasa (17/7) hingga hari Minggu (22/7)

Penulis: Toni Bramantoro
zoom-in Pebulutangkis Muda Indonesia Diharapkan Unjuk Gigi di Singapura Open 2018 kata Vita Mariska
humas PBSI
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir sedang berlatih dengan pebulutangkis Indonesia lainnya jelang Singapura Open 2018 

TRIBUNNEWS.COM, SINGAPURA - Menghadapi kejuaraan Singapore Open 2018 HSBC BWF World Tour Super 500 yang akan berlangsung pada hari Selasa (17/7) hingga hari Minggu (22/7) mendatang.

Para pemain Indonesia pagi tadi, melaksanakan latihan bersama bertempat di Singapore Indoor Stadium, Senin (16/7).

Ketika ditemui, Vita Mariska selaku Pelatih Ganda Campuran mengharapakan bahwa pasangan muda harus bisa unjuk gigi di kejuaraan yang menyediakan total hadiah US$ 355,000 ini.

“Kita lebih mengharapkan kepada pasangan muda bisa unjuk gigi dengan kuwalitas mereka yang dibilang cukup bagus. Lain lahnya dengan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, mereka di sini hanya lebih Maintain buat mereka mempersiapkan ke Asian Games aja.” tutur Vita.

Selain pasangan terbaik Indonesia yang juga unggulan pertama Tontowi /Liliyana. Masih ada lima pasangan pelapis muda yang turut meramaikan kejuaraan ini. Ada pun, ke empat pasangan diantarnya langsung bermain di babak utama. Mereka adalah Ronald/Annisa Saufika, Andika Ramadiansyah/Mychelle Crhystine Bandaso, Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kondow, Yantoni Edy Saputra/Marsheilla Gischa Islami.

Hanya pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang harus mau bertarung dari babak kualifikasi pada hari Selasa (17/7) besok. Rinov/Mentari dijadwalkan berjumpa dengan wakil Hongkong yang berada di posisi 144 rangking dunia Ho Wai Lun/Yuen Sin Ying.

“Jika melihat kuwalitas permainan Rinov/Mentari, meski lawan siapa aja harusnya mereka  berpeluang cukup besarlah untuk menang. Tapi kita lihat saja dipertandingan nanti,” ungkap Vita.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas