Setelah Lewis Hamilton Jajal Superbike, Gantian Andrea Dovizioso Ingin Coba Mobil F1
Beberapa waktu lalu Lewis Hamilton mencoba motor Superbike milik Yamaha. Andrea Dovizioso pun memberi komentar soal ini aksi Lewis Hamilton itu
Editor: Ilham F Maulana
TRIBUNNEWS.COM- Tidak cuma Valentino Rossi, pembalap tim Ducati Andrea Dovizioso juga ikutan beri komentar soal Lewis Hamilton yang jajal kendarai motor Yamaha.
Seperti diketahui beberapa waktu lalu Lewis Hamilton mencoba motor Superbike milik Yamaha di Sirkuit Jerez, Spanyol.
Saat mencoba motor tersebut, Lewis Hamilton, juara dunia F1 2018 ini sempat jatuh.
Andrea Dovizioso pun memberi komentar soal ini aksi Lewis Hamilton itu dan menganggapnya bagus.
"Sangat bagus melihat seorang pembalap F1 ingin berpartisipasi dalam sebuah tes motor balap di trek bersama para profesional," kata Andrea Dovizioso dilansir GridOto.com dari Tuttomotori.
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.