Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir Melangkah ke 16 Besar Indonesia Masters 2019

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir bertanding melawan pasangan India, Pranaav Jerry Chopra/Reddy N. Sikki.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir Melangkah ke 16 Besar Indonesia Masters 2019
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir saat melawan pasangan ganda campuran Hong Kong Lee Chun Hei/Chau Hoi Wah di perempat final Asian Games 2018, di Istora, Jakarta, Sabtu (25/8/2018). Pasangan ganda unggulan ketiga itu memenangi pertandingan dengan skor 21-15, 17-21, 21-16 dalam tempo 58 menit. Pada semifinal, Tontowi/Liliyana akan menghadapi pasangan unggulan pertama asal China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong, Minggu (26/8/2018). 

TRIBUNNEWS.COM - Ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir menuntaskan laga babak 32 besar Indonesia Masters 2019 dengan hasil kemenangan.

Pada laga yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (22/1/2019) tersebut, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir bertanding melawan pasangan India, Pranaav Jerry Chopra/Reddy N. Sikki.

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir pun berhasil memenangi pertandingan dengan skor 21-15, 21-15 dalam waktu 31 menit atas Pranaav Jerry Chopra/Reddy N. Sikki.




Jalannya pertandingan

Tontowi/Liliyana memulai gim pertama dengan serangan-serangan akuratnya dan membuat keunggulan 4-1 atas Chopra/Reddy.

Pasangan Indonesia itu bahkan mampu memperlebar keunggulannya hingga jeda interval gim pertama dengan skor 11-7.

Serangan-serangan Tontowi/Liliyana semakin tak terbendung dan mampu mengubah kedudukan menjadi 18-11.

BERITA TERKAIT

Akhirnya, pasangan yang akrab disapa Owi/Butet itu mampu memenangi gim pertama dengan skor 21-15.

Gim kedua dimulai dengan dua poin pertama dari Chopra/Reddy dan mengubah skor menjadi 2-0.

Pasangan India tersebut bisa membuat jarak keunggulan saat mencatatkan skor 10-5 atas Tontowi/Liliyana.

Namun, Tontowi/Liliyana masih mampu menyamakan kedudukan menjadi 10-10.

Setelah itu, Chopra/Reddy kembali mencatatkan keunggulan dengan skor 14-11 melalui pengembalian apiknya.

Akan tetapi, Tontowi/Liliyana masih mampu menyamakan kedudukan lagi dan mengubah skor menjadi 15-15.

Poin 15 merupakan poin terakhir dari Chopra/Reddy dan Tontowi/Liliyana pun mampu memastikan kemenangan pada gim kedua setelah meraih poin ke-21 terlebih dahulu.

Hasil ini membuat Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir melaju ke babak 16 besar Indonesia Masters 2019.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas