Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Lengkap Singapore Open 2019 - 9 Wakil Indonesia Lolos ke Babak Kedua

Berikut rekap hasil pertandingan wakil Indonesia pada babak pertama Singapore Open 2019 yang digelar Rabu (10/4/2019):

Editor: Bolasport.com
zoom-in Hasil Lengkap Singapore Open 2019 - 9 Wakil Indonesia Lolos ke Babak Kedua
badmintonindonesia.org
Link live score final Syed Modi International 2018, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty hari ini, Minggu (25/11/2018). 

TRIBUNNEWS.COM - Seluruh wakil Indonesia telah menuntaskan tugas mereka tampil pada babak pertama Singapore Open 2019 yang digelar hari ini, Rabu (10/4/2019).

Pada hari ini, Rabu (10/4/2019), tercatat ada 17 wakil Indonesia yang tampil pada babak pertama Singapore Open 2019.

Jumlah tersebut sudah termasuk pasangan gado-gado Malaysia-Indonesia, Mohamad Arif Abdul Latif/Rusydina Antardayu Riodingin yang turun pada nomor ganda campuran.

Dari 17 wakil Indonesia yang beraksi di Singapore Indoor Stadium hari ini, tercatat ada sembilan wakil Merah Putih yang berhasil meraih kemenangan dan memastikan diri lolos ke babak kedua.

Dengan demikian, Indonesia bakal memiliki 12 amunisi saat Singapore Open 2019 memasuki babak kedua pada esok hari, Kamis (11/4/2019).

Baca Juga : Vietnam International Challenge 2019 - Indonesia Sukses Tambah 4 Wakil ke Babak Kedua

Meski mampu meloloskan 12 wakil ke babak kedua Singapore Open 2019, catatan khusus layak diberikan pada nomor tunggal putri Indonesia.

Berita Rekomendasi

Pasalnya, Indonesia hanya mampu meloloskan satu dari lima wakil tunggal putri yang ikut serta dalam turnamen kategori BWF World Tour Super 500 itu.

Satu-satunya tunggal putri Merah Putih yang tersisa itu adalah Ruselli Hartawan.

HALAMAN SELANJUTNYA >>>

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas