Rekor Pertemuan Marcus/Kevin Vs Kamura/Sonoda, Waspadai Pertemuan Terakhir
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, akan saling memperebutkan tiket final dengan Kamura/Sonoda
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, akan saling memperebutkan tiket final dengan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) pada Kejuaaraan Asia 2019, Sabtu (27/4/2019).
Bagi kedua pasangan, ini merupakan pertemuan ke-13. Marcus/Kevin unggul 7-5 dalam rekor pertemuan dengan pasangan peringkat ketiga dunia tersebut.
Namun, pada pertemuan terakhir pada semifinal Singapore Open 2019, Marcus/Kevin kalah, dengan skor 21-13, 10-21, 19-21.
Laga semifinal Kejuaraan Asia 2019 menjadi kesempatan pasangan peringkat pertama dunia itu untuk membalas kekalahan dari Kamura/Sonoda.
Sebelumnya, Kamura/Sonoda menaklukkan Marcus/Kevin pada Kejuaraan Dunia 2018, babak penyisihan BWF World Tour Finals 2017 dan 2016, serta Kejuaraan Asia 2016.
Laga antara Marcus/Kevin dan Kamura/Sonoda dijadwalkan pada Sabtu (27/4/2019), mulai pukul 15.00 waktu setempat atau 14.00 WIB.
Berikut catatan rekor pertemuan antara Marcus/Kevin dan Kamura Sonoda jelang semifinal Kejuaraan Asia 2019.