Andrea Dovizioso Optimistis Naik Podium di MotoGP Prancis 2019
Pembalap Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso, optimistis bisa tampil baik pada seri balap MotoGP Prancis 2019 yang berlangsung di Le Mans, akhir p
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, PARIS - Pembalap Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso, optimistis bisa tampil baik pada seri balap MotoGP Prancis 2019 yang berlangsung di Le Mans, akhir pekan ini.
Hal tersebut diakui Andrea Dovizioso menjadi suatu hal wajib demi menjaga persaingan dengan Marc Marquez dari tim Repsol Honda dan Alex Rins yang membela tim Suzuki Ecstar.
Dovizioso saat ini menduduki peringkat ketiga klasemen sementara pembalap MotoGP 2019 dengan raihan 67 poin.
Adapun posisi kesatu dan kedua klasemen tersebut dihuni oleh Marquez dengan 70 poin dan Rins dengan 69 poin.
Meski kalah jumlah poin, Dovizioso memiliki jumlah kemenangan yang sama banyak dengan Rins yakni satu.
Pembalap Italia yang akrab disapa Dovi itu sukses memenangi balapan MotoGP Qatar 2019 yang menjadi seri pembuka musim ini, sedangkan Rins menjadi kampiun pada MotoGP Americas 2019.
Sementara itu, Marquez berhasil menjuarai dua seri balap yakni MotoGP Argentina dan MotoGP Spanyol.
Mengacu pada fakta tersebut, Dovi pun pede bisa kembali naik podium kampiun pada MotoGP Prancis 2019.
"Di atas kertas, Le Mans adalah tempat Ducati lebih kompetitif ketimbang di Jerez," kata Dovizioso yang dilansir BolaSport.com dari situs resmi MotoGP.
Namun, Andrea Dovizioso juga mempertimbangkan faktor lain, salah satunya ialah cuaca.
"Cuaca di Prancis selalu penting dan kami juga harus bisa memperhatikan aspek itu. Para pembalap lain juga cepat, jadi kunci untuk menang adalah tampil bagus sejak sesi latihan pertama," tutur Dovizioso.
"Ducati tim kuat di sejumlah aspek, tetapi kami harus memperbaiki beberapa detail untuk tampil maksimal. Saya percaya diri balapan nanti akan membawa hasil positif," ucap dia lagi.