Hasil Australia Open 2019 - Anthony Ginting, Jonatan Christie, dan The Daddies Melaju ke Babak Kedua
Hari kedua Australia Open 2019, Rabu (5/6/2019) sebanyak 21 pebulutangkis Indonesia berlaga dari berbagai nomor.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Hasil Australia Open 2019 - Anthony Ginting, Jonatan Christie, dan The Daddies Melaju ke Babak Kedua
TRIBUNNEWS.COM - Hari kedua Australia Open 2019, Rabu (5/6/2019) sebanyak 21 pebulutangkis Indonesia berlaga dari berbagai nomor.
Anthony Siniuka Ginting sukses menyusul Jonathan Christie ke babak kedua Australian Open 2019.
Begitu juga dengan pasangan ganda putra yang kerap terdengan dengan julukan, The Daddies, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Pebulutangkis tunggal putra, Anthoy Sinisuka Ginting menyudahi perlawanan pemain Korea Selatan, Heo Kwang-hee.
Baca: Australian Open 2019 - Greysia/Apriyani dan Jonatan Kompak Raih Kemenangan
Tidak mudah bagi Ginting untuk mengalahkan Heo Kwang-hee. Duel berlangsung hingga tiga gim yang berakhir dengan skor 21-18, 12-21, 21-18.
Ginting sempat kesulitan mengendalikan permainan Heo Kwang-hee hingga tertinggal dengan skor cukup jauh 5-11.
Seempat memberikan perlawanan menjadi 10-13, namun akhirnya Ginting takluk dengan skor 12-21.
Laga dilanjutkan pada gim ketiga atau rubber game untuk menentukan siapa pemenangnya.
Gim ketiga berlangsung sengit meski sempat disamakan 17-17 oleh Heo Kwan-hee, namun Anthony Ginting menyudahi dengan skor 21-18.
Kemenangan ini sekaligus menyusul rekannya, Jonatan Christie yang lebih dulu melaju ke babak kedua Australia Open 2019.
Menghadapi pebulutangkis tunggal putra wakil China, Lu Guangzu, Jonatan Christie menang dua set langsung.
Pada set pertama, Jonatan Christia menang dengan skor 21-18, dan pada set kedua, dia menyudahi dengan skor 21-15.
Pebulutangkis ganda putra andalan Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga tampil gemilang hari ini, meski mengakhiri laga dengan sengit atas wakil Malaysia, OngYew Sin/Teo Ee Yi.
The Daddies menyudahi perlawanan pemain Malaysia dengan kemenangan 21-18, 21-16.
Selanjutnya, The Daddies akan berhadapan denganpasangan ganda putra Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-Lin.
Baca: Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow Kandas di Babak Pertama Australian Open 2019
Berikut Hasil sementara Australia Open 2019 hari ini, Rabu (5/6/2019):
Tunggal Putra
- Chico Aura Dwi Wardoyo vs Tanongsak Saensomboonsuk (Thailand): 20-22, 26-28
- Jonatan Christie vs Lu Guangzu (China): 21-18, 21-15
- Anthony Sinisuka Ginting vs Heo Kwang-hee (Korea Selatan) - 21-18, 12-21, 21-18
- Ruselli Hartawan vs Aya Ohori (Jepang): 17-21, 18-21
- Tommy Sugiarto vs Ng Ka Long Angus (Hongkong): 21-12, 21-18
Tunggal Putri
- Lyanny Alessandra Mainaky vs Busanan Ongbamrungphan (Thailand): 12-21, 12-21
- Gregoria Mariska Tunjung vs Michelle Li (Kanada): 21-13, 18-21, 13-21
- Yuliana Yosephin Susanto vs Cheung Ngan Yi (Hongkong): 11-21, 6-21
- Choirunnisa vs Pusarla V.Sindhu (India): 14-21, 9-21
Ganda Putra
- Akbar Bintang Cahyono/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs He Jiting/Tan Qiang (China): 15-21, 21-18, 19-21
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi: 21-18, 21-16
Ganda Putri
- Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Rachel Honderich/Kristen Tsai (Kanada): 21-13, 21-14
- Yulifra Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto vs Du Yue/Li Yinhui (China): 11-21, 8-21
- Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta vs Kim So-yeong/Kong Hee-yong (Korea Selatan): 13-21, 11-21
- Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Rahmadhanti vs Misaki Matsumoto/Ayaka Takahasi: 7-21, 13-21
Ganda Campuran
- Hafiz Faizal/Gloria Emnuelle Widjajavs Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang (Taiwan): 21-17, 16-14
(Tribunnews.com/Sina)