Hasil kualifikasi MotoGP Belanda 2019: Quartararo Pole Position, Marquez ke-4, Rossi ke-14
Adapun Valentino Rossi harus puas start dari urutan ke-14 pada balapan dengan hasil yang dia catat pada kualifikasi pertama.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Marquez tak tinggal diam dan ganti menggusur Quartararo untuk membuntuti Rins.
Persaingan semakin sengit. Sementara Rins aman pada posisi terdepan, Marquez disalip oleh Quartararo dan pembalap Yamaha, Maverick Vinales, sehingga dia berada pada posisi keempat.
Vinales-lah yang kemudian menggeser Rins.
Dia mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 32, 157 detik.
Lagi-lagi, posisi Vinales tak bertahan lama. Quartararo ganti menyalipnya dengan waktu 1 menit 32,017 detik.
Posisi Quartararo tersebut menjadikannya sebagai penghuni pole position pada balapan hari Minggu mendatang.
Live Streaming MotoGP Belanda 2019 dan Hasil FP 3
Saksikan siaran langsung dan live streaming kualifikasi MotoGP Belanda 2019 di sirkuit Assen yang mulai bergulir Sabtu, 29 Juni 2019.
Kualifikasi MotoGP Belanda 2019 sirkuit Assen dijadwalkan berlangsung pukul 19.10 WIB.
Kualifikasi MotoGP Belanda 2019 juga akan disiarkan secara tunda oleh Trans7 pukul 23.30 WIB, seperti dilansir Bpost Online dari laman Instagram resmi Trans7.
Link Live streaming live streaming kualifikasi MotoGP Belanda 2019 ada di bagian berita.
Jelang kualifikasi MotoGP Belanda 2019, Tim Repsol Honda harus kehilangan satu pembalap utama mereka jelang tampil pada MotoGP Belanda 2019 akhir pekan ini.
Hal itu terjadi setelah Jorge Lorenzo mengalami kecelakaan cukup parah pada latihan bebas pertama (FP1) GP Belanda 2019, Jumat (28/6/2019).
Mengaspal di Sirkuit Assen, Jorge Lorenzo mengalami lowside crash saat sesi menyisakan sekitar enam menit.