Link Live Streaming Semifinal Thailand Open 2019 Hari Ini: Cek YouTube Badminton Thailand Official
Negeri Matahari Terbit mengirim lima wakil ke babak semifinal yang akan digelar di Stadium Indoor Huamark, Sabtu (3/8/2019).
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Link Live streaming Thailand Open 2019 hari ini Sabtu (3/8/2019) yang hari ini memasuki babak semifinal, tanpa wakil Indonesia
TRIBUNNEWS.COM - Turnamen Badminton Thailand Open 2019 hari ini memasuki babak semifinal
Semifinal Thailand Open 2019 tidak disiarkan langsung oleh televisi nasional (TVRI) namun bisa disaksikan lewat live streaming.
Live streaming Thailand Open 2019 bisa diakses lewat laman YouTube official federasi Badminton Thailand.
Baca: Link Live Streaming Persija Jakarta vs Arema FC: Live Indosiar Sore Ini
Baca: Kata Pelatih Arema FC Soal Persahabatan Aremania dan The Jakmania
Baca: Cerita Sedih Persib Bandung Musim Ini: Dapat Teror di Malang, Tak Bisa Latihan di Banjarmasin
Baca: Kisah Abah Uhi Diundang Raja Salman Naik Haji dengan Fasilitas VIP
Live streaming semifinal badminton Thailand Open 2019 di jari ke-dua ini dijadwalkan akan dimulai pukul 13.00 WIB.
Indonesia dipastikan tidak akan menambah jumlah gelar pada turnamen Thailand Open 2019 setelah tidak adanya wakil yang menembus semifinal.
Sebelumnya, Indonesia memiliki empat wakil pada babak perempatfinal. Namun, kalah dari lawan masing-masing.
Jepang menjadi negara yang paling banyak mengirim wakil ke semifinal turnamen World Tour Super 500 tersebut, seperti dilansir Bolasport.
Negeri Matahari Terbit mengirim lima wakil ke babak semifinal yang akan digelar di Stadium Indoor Huamark, Sabtu (3/8/2019).
Lima wakil tersebut ialah Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (ganda putra), Yuta Watanabe/Arisa Higashino (ganda campuran), Kanta Tsuneyama (tunggal putra), Shiho Tanaka/Koharu Yunemoto (ganda putri), dan Sayaka Takahashi (tunggal putri).
China menjadi negara kedua yang punya wakil paling banyak pada Thailand Opendengan memiliki empat wakil.
Empat wakil tersebut adalah Li Jun Hui/Liu Yuchen (ganda putra), Du Yue/Li Yinhui (ganda campuran), Wang Yilyu/Huang Dongping (ganda campuran), dan Chen Yufei (tunggal putri).
Setelah Jepang dan China, ada Korea Selatan dan Thailand yang punya tiga wakil.