Hasil Lengkap Final Korea Open 2019, Fajar/Rian Juara, Dua Juara Bertahan Tersungkur
Hasil Lengkap Final Korea Open 2019, Fajar/Rian Juara, Chou Tien Chen dan Zheng Siwei/Huang Yaqiong Gagal Pertahanan Gelar.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Pravitri Retno W

Ganda Putri
Di sektor ganda putri, Korea Selatan berhasil menciptakan all korea final sekaligus memastikan membawa satu gelar juara dari ajang Korea Open 2019.
Kim So Yeung/Kong Hee Yong yang menempati unggulan kedelapan harus berhadapan dengan rekan senegaranya, Lee So Hee/Shin Seung Chan yang menjadi unggulan keenam di partai puncak.
Pasangan Kim So Yeong/Kong Hee Yong berhasil mengalahkan pasangan non-unggulan asal Jepang, Ayako Sakuramoto/Yukiko Takahata di laga semifinal.
Kim So Yeong/Kong Hee Yong kalahkan Ayako Sakuramoto/Yukiko Takahata lewat rubber game 21-13. 13-21, dan 21-5.
Sedangkan, Lee So Hee/Shin Seung Chan yang menjadi unggulan keenam menaklukkan pasangan non-unggul asal Jepang juga yakni Nami Matsuyama/Chiharu Shida di babak semifinal.
Lee So Hee/Shin Seung Chan taklukkan Nami Matsuyama/Chiharu Shida lewat rubber game dengan skor 15-21, 21-19, dan 21-15.
Dalam laga final, pasangan Kim So Yeong/Kong Hee Yong sukses merebut gelar juara setelah kalahkan Lee So Hee/Shin Seung Chan lewat rubber game dengan skor 13-21, 21-19, dan 21-17.
Keberhasilan Korea Selatan dalam menempatkan dua wakilnya ini di partai final sektor ganda putri sekaligus memutus dominasi Jepang mampu selalu mendominasi sektor ganda putri dalam berbagai turnamen.
Baca: Ganda Putra Jepang Puji Performa Fajar/Rian di Final Korea Open 2019
Ganda Campuran
Di sektor ganda campuran dilangsungkan laga antara unggulan pertama asal Tiongkok, Zheng Siwei/Huang Yaqiong yang akan menghadapi unggulan keempat asal Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
Di laga sebelumnya pasangan Zheng Siwei/Huang Yaqiong berhasil mengandaskan perlawanan pebulutangkis unggulan keenam asal Korea Selatan, Seo Seung Jae/Chae YuJung.
Zheng Siwei/Huang Yaqiong sukses kalahkan pasangan Seo Seung Jae/Chae YuJung lewat dua gim langsung dengan skor 21-11 dan 21-16.
Sedangkan, pasangan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai hentikan langkah pebulutangkis non-unggulan asal Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.