Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Sport

Korea Open 2019 - Kento Momota Rebut Titel Ke-8 pada Tahun Ini

Pebulu tangkis tunggal putra Jepang,Kento Momota, keluar sebagai juara pada Korea Open 2019.

Editor: Bolasport.com
zoom-in Korea Open 2019 - Kento Momota Rebut Titel Ke-8 pada Tahun Ini
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pebulu tangkis tunggal putra Jepang Kento Momota menunjukkan medali usai mengalahkan pebulu tangkis tunggal putra Denmark Viktor Axelsen pada pertandingan final kejuaraan Blibli Indonesia Open 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (8/7/2018). Kento Momota berhasil menjadi juara setelah menaklukan unggulan satu asal Denmark tersebut dengan skor 21-14 dan 21-9. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Jepang,Kento Momota, keluar sebagai juara pada Korea Open 2019.

Dalam laga final Korea Open 2019 itu, Kento Momota berhasil mengalahkan wakil Taiwan yang menempati unggulan kedua, Chou Tien Chen.

Bertanding di Incheon Airport Skydome, Incheon, Korea Selatan pada Minggu (29/9/2019), Kento Momota berhasil mengalahkan Chou Tien Chen dengan skor akhir 21-19, 21-17 dalam tempo 53 menit.

Hasil ini juga membuat unggulan teratas Korea Open 2019 tersebut semakin mempertegas dominasinya atas Chou Tien Chen dengan membukukan rekor pertemuan menjadi 10-2.

Bagi Momota, Korea Open merupakan gelar kedelapan yang diraihnya tahun ini.

Sebelumnya, pebulu tangkis berusia 25 tahun tersebut menjuarai All England, Kejuaraan Asia, Singapore Open, Indonesia Open, Japan Open, Kejuaraan Dunia, dan China Open.

BACA SELENGKAPNYA DI SINI

Berita Rekomendasi
Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas