Tak Lagi Geluti Dunia Tinju, Mike Tyson Kini Beralih Profesi Jadi Petani Ganja
Mantan petinju kelas berat asal Amerika Serikat, Mike Tyson, meraup keuntungan besar berkat berbisnis ganja.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Mantan petinju kelas berat asal Amerika Serikat, Mike Tyson, meraup keuntungan besar berkat berbisnis ganja.
Karier tinju Mike Tyson yang diukir sejak 1985 sudah paripurna per Juni 2005 alias 14 tahun silam.
Sejak saat itu, Mike Tyson berupaya keras mencari sumber rezeki yang lain seperti bermain film dan membintangi beberapa serial televisi.
Teranyar, Mike Tyson mencoba peruntungannya di berbisnis di bidang pertanian.
Bukan tanaman pangan seperti gandum atau jagung yang ditanam pria 53 tahun itu, melainkan ganja.
Keputusan Mike Tyson dalam berkecimpung di dunia bisnis ganja memang tak lepas dari peraturan di Amerika Serikat yang melegalkan ganja per 1 Januari 2018 lalu.
Berita Rekomendasi