Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil AFF Futsal Championship 2019, Indonesia Hadapi Thailand di Final

Timnas Futsal Indonesia berhasil mengalahkan Myanmar di babak semifinal AFF Futsal Championship 2019. Skuat Garuda tantang Thailand di final.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Hasil AFF Futsal Championship 2019, Indonesia Hadapi Thailand di Final
dok PSSI
Ilustrasi foto - Timnas Futsal Indonesia Melenggang ke Semifinal AFF Futsal Championship 2019 

Hasil AFF Futsal Championship 2019, Indonesia Hadapi Thailand di Final

TRIBUNNEWS.COM - Semifinal AFF Futsal Championship 2019 telah berlangsung pada Jumat (25/10/2019) malam.

Hasilnya, Indonesia dan Thailand berhasil melaju ke final AFF Futsal Championship karena mampu menang atas lawannya, Myanmar dan Vietnam.

Bermain lebih dulu, Thailand memastikan tiket final setelah mengalahkan Vietnam 2-0.

Baca: Timnas Futsal Indonesia ke Final Piala AFF Futsal 2019 Setelah Mengalahkan Myanmar

Baca: Drama Saling Balas Gol di Ujung Laga, Timnas Futsal Indonesia Bekap Myanmar: Garuda ke Final

Gol Thailand dicetak oleh Ronnachai dan Kritsada pada babak kedua.

Di babak pertama kedua tim bermain imbang tanpa gol.

Sejumlah peluang yang tercipta gagal dikonversikan menjadi gol.

Berita Rekomendasi

Setelah itu, dilanjutkan laga Indonesia kontra Myanmar.

Tim asuhan Kensuke Takahashi sukses mengatasi perlawanan skuat Bruno Torres (Vietnam) dengan skor 1-0.

Skuat Garuda unggul di babak pertama melalui gol Firman Ardiansyah.

Di babak kedua, skuat Garuda menambah tiga gol, masing-masing melalui Andri Kustiawan, Muhammad Subhan, dan Marvin Wossiry.

Sementara Myanmar hanya mampu membalas tiga gol lewat Naing Ye Kyaw, Nyein Min Soe, dan Pyae Phyo Maung.

Dengan hasil ini, Indonesia berhak melaju ke final menghadapi Thailand.

Daftar Skuat Timnas Futsal Indonesia di AFF Futsal Championship 2019:

Kiper

M Iksan Rahadian
Muhammad Albagir

Anchor

Rio Pangestu Putra
Marvin Alexa Wossiry
Muhammad Rizki Xavier

Ala

Ardiansyah Nur
Bambang Bayu Saptaji
Ardiansyah Runtuboy
Mochammad Iqbal Iskandar
Firman Ardiansyah
Randy Satria Mushar

Pivot

Syahidansyah Lubis
Andri Kustiawan
M. Subhan Faidasa

Hasil Timnas Indonesia di AFF Futsal Championship 2019

Malaysia 2-3 Indonesia

Indonesia 0-0 Vietnam

Indonesia 8-3 Australia

Hasil Semifinal AFF Futsal Championship 2019

Pukul 14.00 WIB - Thailand 2-0 Vietnam

Pukul 17.00 WIB - Indonesia 4-3 Myanmar

Final

Minggu, 27 Oktober 2019

Pukul 14.00 WIB - Perebutan Peringkat 3

Pukul 17.00 - Final AFF Futsal Championship 2019

*Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu.

(Tribunnews.com/Sina)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas