Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil French Open 2019: Langkah Anthony Ginting ke Final Dijegal Chen Long Dua Game Langsung

Kini, asa untuk meraih gelar juara pada nomor itu tersisa di tangan Jonatan Christie. Jonatan akan menghadapi wakil Denmark, Viktor Axelsen

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Hasil French Open 2019: Langkah Anthony Ginting ke Final Dijegal Chen Long Dua Game Langsung
Humas PBSI
Anthony Sinisuka Ginting 

Anthony kemudian menutup interval gim kedua dengan skor 11-6 setelah smes overhead silangnya tak bisa dikembalikan Chen.

Selepas jeda, Anthony kian nyaman dengan permainannya sendiri.

Sebaliknya, Chen tampak kesulitan meladeni strategi main Anthony yang begitu agresif.

Pemain unggulan kelima itu bahkan sempat mengembalikan shuttlecock dengan sangat tanggung yang kemudian disambar smes tajam Anthony untuk mengubah skor menjadi 14-8.

Keunggulan Anthony lalu berlanjut pada kedudukan 15-10, 17-11, dan 18-12.

Akan tetapi, sejumlah kesalahan sendiri yang dilakukan Anthony membuat Chen mampu mencetak empat poin beruntun.

Skor pun berganti menjadi 16-18.

Berita Rekomendasi

Chen kian menebar ancaman ketika dia berhasil memenangi reli sepanjang 43 pukulan.

Baca: Para Wonderkid Dunia yang Berpeluang Main di Piala Dunia U-20 2021 Indonesia: Ada Bocah Ajaib Barca

Baca: Video Lionel Messi Terus Pandangi Sang Pelatih Saat Barcelona Kebobolan: Tanda Marah atau Tak Puas?

Baca: Persib Bandung Kedatangan Dua Sosok Penting Jelang Laga Kontra Persija Jakarta

Baca: Kabar Hangat Jelang Persib Vs Persija: Peringatan Umuh Buat The Jakmania dan Kekecewaan Bobotoh

Baca: Siapa yang Berani Lempar Pizza ke Muka Sir Alex Ferguson Seusai Bigmatch Man United vs Arsenal?

Melalui smes lurus yang tak bisa dikembalikan Anthony, Chen pun kini tertinggal satu poin, 17-18.

Momentum kebangkitan Chen berlanjut setelah memenangi 2 poin berikutnya.

Berkat tambahan poin tersebut, Chen kini berbalik memimpin skor 19-18.

Anthony yang kini berada dalam posisi tertekan ganti kesulitan mengantisipasi perubahan gaya main Chen.

Dia pun takluk dua gim langsung setelah Chen melepaskan smes lurus di sisi kanan.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas