Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Chris John Gelar Boxing Championship Cari Petinju yang Bakal Pentas di Ring Tinju Dunia

Legenda tinju Indonesia, Chris “The Dragon” John mempunyai keinginan memunculkan calon-calon petinju dunia dari Indonesia.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Chris John Gelar Boxing Championship Cari Petinju yang Bakal Pentas di Ring Tinju Dunia
Dok: Tim Chris John Indonesia
Tim Chris John Indonesia dalam konferensi pers Boxing Championship di kawasan Gajah Mada, Jakarta. Dok: Tim Chris John Indonesia 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Legenda tinju Indonesia, Chris “The Dragon” John mempunyai keinginan memunculkan calon-calon petinju dunia dari Indonesia.

Untuk itu, ia pun meyelenggarakan pertandingan bertajuk Boxing Championship guna mencari petinju terbaik di Indonesia dari berbagai kelas. 

Pertandingan tersebut akan diselenggarakan bertepatan dengan hari Pahlawan, 10 November 2019.

Menurut Chris John saat ini dunia tinju Indonesia sangat kurang perhatian dalam hal pertandingan. Padahal pertandingan dinilai sangat penting bagi seorang petinju untuk meningkatkan kualitasnya.

“Buat saya pertandingan tinju yang sering itu adalah hal penting untuk membangkitkan petinju profesional di Indonesia agar bisa mencetak juara baru. Kita harapkan ada jawara baru lagi dari Indonesia,” kata Crish John dalam konferensi pers di kawasan Gajah Mada, Selasa (5/11/2019).

“Olahraga tinju kita cukup potensial untuk menciptakan atlet-atlet kelas dunia. Saya yakin Indonesia kedepan punya juara-juara baru. Makanya saya ingin menggelar pertandingan tinju profesional, sehingga bisa meraih apa yang mereka impikan,” sambungnya.

Crish John percaya jika banyak pertandingan profesional yang diadakan di Indonesia, ke depan Indonesia tak akan kalah dengan Thailand dan Filipina yang kini mempunyai banyak petinju-petinju berkualitas.

BERITA REKOMENDASI

“Menurut saya seorang petinju kita harus sesering mungkin bertanding. Kalau di kita idealnya di kelas bulu ke bawah, itu umum buat petinju Asia. Sekarang kita lihat Thailand dan Filipina mereka punya banyak petinju, makanya pembinaan tinju kit juga harus ditingkatkan,” pungkasnya.

Boxing Championsip bentukan Chris John Indoneisa yang mempertandingkan enam partai akan berlangsung di Studio Metro TV dan disiarkan langsung oleh Metro TV pad pukul 20.00 – 23.00 WIB.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas