Hasil Hong Kong Open 2019, Ahsan/Hendra Rebut Tiket Semifinal Seusai Tumbangkan Wakil Denmark
Ganda putra andalan Indonesia yakni Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil meraih satu tiket ke babak semifinal ajang Hong Kong Open 2019.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Lalu, Jonatan Christie yang menjadi unggulan keenam akan berjibaku melawan unggulan keempat asal Denmark, Anders Antonsen.
Satu-satunya wakil Indonesia di sektor ganda campuran yakni Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja akan menghadapi wakil asal Jepang, Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo.
"Puji Tuhan dari lima turnamen ini ada kemajuan, tapi ini baru masuk perempat final, maunya dapat yang lebih baik lagi dari perempat final," ungkap Gloria dilansir dari laman resmi Badmintonindonesia.org
Asa untuk menciptakan All Indonesian Final di sektor ganda putra bisa saja terjadi, jika pasangan Marcus Gideon/Kevin Sanjaya berhasil memenangi pertarungan dengan wakil Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.
Jadwal Wakil Indonesia di Perempat Final Hong Kong Open 2019 Jumat, (15/11/2019):
MD : Mathias Boe/Mads Conrad-Petersen (Denmark) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (2/Indonesia), 11-21 dan 11-21
MD : Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1/Indonesia) vs Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (6/Jepang) Pukul 14.00 WIB*
WS : Ruselli Hartawan (Indonesia) vs Beiwen Zhang (Amerika Serikat) Pukul 14.00 WIB*
XD : Hafiz Faizal/Gloria (Indonesia) vs Yuki Kaneko/Misaki Matsumoto (Jepang) Pukul 19.10 WIB*
MS : Jonathan Christie (6/Indonesia) vs Anders Antonsen (4/Denmark) Pukul 19.45 WIB*
MS : Anthony Sinisuka Ginting (8/Indonesia) vs Chou Tien Chen (2/Taiwan) Pukul 20.30 WIB*
Perwakilan Tiap Negara di Babak Perempat Final ajang Hong Open 2019:
- China (7 Wakil): 1 MS, 2 WS, 1 MD, 2 WD, 1 XD
- Jepang (7 Wakil): 2 WS, 1 MD, 2 WD, 2 XD
- Indonesia (6 Wakil): 2 MS, 1 WS, 2 MD, 1 XD,
- Korea Selatan (5 Wakil): 1 MD, 3 WD, 1 XD
- Denmark (4 Wakil): 2 MS, 1 MD, 1 WD
- Malaysia (3 Wakil): 2 MD, 1 XD
- Hong Kong (2 Wakil): 1 MS, 1 XD
- Taiwan (1 Wakil): 1 MS
- India (1 Wakil): 1 MS
- Amerika Serikat (1 Wakil): 1 WS
Keterangan:
- MS: men singles [tunggal putra]
- WS: woman singles [tunggal putri]
- MD: Men doubles [ganda putra]
- WD: Woman doubles [ganda putri]
- XD: mixed doubles [ganda campuran]
Jadwal Lengkap Hong Kong Open 2019:
Babak 32 Besar
Selasa-Rabu. 12-13 November 2019
Babak Kedua - 16 Besar
Kamis, 14 November 2019
Babak Ketiga - Perempatfinal
Jumat, 15 November 2019
Babak Keempat - Semifinal
Sabtu, 16 November 2019
Babak Puncak - Final
Minggu, 17 November 2019
Link Live Score Pertandingan Hong Kong Open 2019: