PB Exist Jakarta Raih Lima Gelar di Sirkuit Nasional
Torehan cantik dan membanggakan kembali berhasil dicetak klub PB Exist Jakarta pada seri penutup Djarum Sirkuit Nasional Premier Li-ning Jawa Timur
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, MADIUN - Torehan cantik dan membanggakan kembali berhasil dicetak klub PB Exist Jakarta pada seri penutup Djarum Sirkuit Nasional Premier Li-ning Jawa Timur Terbuka 2019 yang berlangsung di GOR Wilis, Madiun, 11 hingga 16 November 2019 kemarin.
Dari 19 nomor yang dipertandingkan, tim yang bermarkas di Kabupaten Bogor ini sukses membawa pulang lima gelar juara untuk tampil jadi juara umum di seri pemungkas tersebut. Hasil tersebut sesuai target awal yang ditetapkan PB Exist Jakarta.
“Yang pertama pastinya bersyukur keluar sebagai juara umum di seri penutup Djarum Sirnas 2019 ini. Ini memang sesuai dengan target kami dari awal, yakni meraih lima gelar juara. Hanya saja, memang ada beberapa nomor yang kita target akan menyumbang gelar, ternyata meleset. Tapi justru yang tidak ditargetkan, berhasil menyumbangkan gelar. Ini cerminan jika dengan kebersamaan kita bisa saling menutup kekurangan kelemahan untuk menghadirkan kekuatan dalam meraih prestasi terbaik yang membanggakan,” ungkap Manajer PB Exist Jakarta, Alfianto Wijaya.
Lima gelar PB Exist di seri penutup Djarum Sirkuit Nasional 2019 ini dipersembahkan Muhammad Iqbal (Tunggal Taruna Putra), Siti Sarah Azzahra (Tunggal Taruna Putri), Deswanti Hujansih Nurtertiati (Tunggal Remaja Putri), Bodhi Ratana Teja Gotama (Tunggal Pemula Putra) dan Alvin Syaputra/Wahyu Agung Prasetyo (Ganda Pemula Putra).
“Alhamdulillah, pastinya saya sangat senang dan bersyukur bisa juara. Bangga juga bisa mempersembahkan gelar juara di seri pembuka dan penutup. Keduanya Premier pula,” tutur Iqbal yang memberikan gelar juara tunggal taruna putra .
Ditambahkan Iqbal, gelar kali ini menjadi gelar keduanya di sepanjang tahun ini. Ia juga merebut juara seri pembuka Djarum Sirkuit Nasional Premier Li-ning Jawa Tengah Terbuka 2019 di Purwokerto.
Sementara Alfianto memuji penampilan para pemain PB Exist Jakarta yang terus memperlihatkan semangat pantang menyerah jika bertanding di lapangan.
Hal ini tentu harus terus dipertahankan bahkan ditingkatkan karena sudah barang tentu lawan pun akan semakin memperhitungkan kekuatan pemain PB Exist Jakarta untuk kejuaraan-kejuaraan selanjutnya.
“Secara keseluruhan, penampilan anak-anak di kejuaraan ini sudah cukup baik. Kita melakukan persiapan yang cukup untuk seri penutup Djarum Sirnas ini. Semoga saja prestasi PB Exist bisa terus berlanjut di kejuaran-kejuaraan berikutnya,” jelas Alfianto.
Sukses PB Exist Jakarta kembali menyabet gelar juara umum merupakan catatan manis di akhir tahun. Klub yang dibina pengusaha sukses Alex Tirta ini untuk kesekian kalinya mampu meraih prestasi lebih baik dibanding klub-klub besar yang lebih dulu berkiprah seperti PB Djarum Kudus, PB Jaya Raya Jakarta dan PB Pertamina Fastron yang kali ini sama-sama harus puas meraih tiga setengah gelar pada kejuaraan Djarum Sirkuit Nasional Premier Li-ning Jawa Timur Terbuka 2019.