ARRC 2019: Bendera Indonesia Berkibar di Sirkuit Internasional Chang
Kemenangan Fadly di race pertama ini membuat lagu Indonesia Raya berkumandang di Sirkuit Internasional Chang.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, BURIRAM – Pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT) Awhin Sanjaya gagal meraih podium di race pertama Asia Road Racing Championship (ARRC) 2019 di Sirkuit Internasional, Buriram, Thailand, Sabtu (30/11/2019).
Awhin gagal menjadi yang ternama setelah dirinya disusul pebalap Kawasaki, Andy Muhammad Fadly pada tikungan terakhir menjelang finish.
Fadly pun finish pertama di kelas AP250, sedangkan Awhin kedua dan tempat ketiga diraih oleh pebalap tuan rumah, Mulkada Sarapuec.
Kemenangan Fadly di race pertama ini membuat lagu Indonesia Raya berkumandang di Sirkuit Internasional Chang.
Tak hanya itu, dua pebalap Indonesia tersebut juga membuat dua bendera merah putih berkibar di atas podium.
“Ya, tadi sih di luar dugaan. Tapi saya tidak kecewa,” kata Ahwin seusai balapan.
“Buat saya sendiri sih mungkin untuk race besok ingin berusaha buat lebih baik saja, kalau masalah Champions atau apa itu urusan yang di atas,” sambungnya,
Seperti diketahui, torehan Ahwin menjadi runner-up di race pertama ini membuat dirinya tetap berpeluang untuk menjadi kampiun lantaran sebelumnya raihan poin Ahwin yang duduk di peringkat ketiga dengan Fadly di peringkat kedua hanya berjarak 16 poin.
Sementara itu, pebalap AHRT Irfan Ardiansyah yang duduk di klasemen pertama, seharusnya bisa ambil podium di race pertama ini untuk memperbsear gelar juara.
Namun Irfan justru finis pada urutan kelima. Hal itu pun membuat kans Irfan semakin sempit meskipun masih ada peluang di race kedua.
“Ya, peluang kita memang jadi agak sempit, setelah Irfan tidal bisa naik (podium), tapi apa pun di balap bisa terjadi. Saya harapkan para rider bisa tampil lebih baik di race besok,” kata Manager Motor Sport Astra Honda Motor (AHM), Rizky Christianto.
Race kedua AHRT AP250 akan kembali terjadi di Sirkuit Internasiona Chang Buriram, Minggu (1/12/2019). Race tersebut akan jadi penentu bagi Fadly, Awhin dan Irfan untuk menjadi juara ARRC 2019 AP250.