Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Perjalanan Karir Kobe Bryant: Setia pada LA Lakers, Lewati Michael Jordan, hingga Jadi Bintang Film

Kabar duka mengejutkan datang dari Legenda Bola Basket Amerika (NBA) Kobe Bryant yang meninggal karena kecelakaan helikopter, Senin (22/1/2020).

Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Perjalanan Karir Kobe Bryant: Setia pada LA Lakers, Lewati Michael Jordan, hingga Jadi Bintang Film
gettyimages.ie
Perjalanan Karir Kobe Bryant: Setia pada LA Lakers, Lewati Michael Jordan, hingga Jadi Bintang Film 

TRIBUNNEWS.COM - Kabar duka mengejutkan datang dari Legenda Bola Basket Amerika (NBA) Kobe Bryant yang meninggal karena kecelakaan helikopter, Senin (22/1/2020).

Kobe Bryant dikabarkan tewas dalam sebuah insiden kecelakaan helikopter di California, Amerika Serikat.

Dilansir dari New York Post, Kobe Bryant yang kini berusia 41 tahun tengah melakukan perjalanan bersama empat orang lainnya dengan helikopter pribadinya.

Selain Kobe, sang anak, Gianna Bryant juga menjadi korban dalam kecelakaan tersebut.

Dilansir Biography.com, Pria bernama lengkap Kobe Bean Bryant, ini lahir pada 23 Agustus 1978 di Philadelphia, Pennsylvania.

Kobe adalah anak dari mantan pemain NBA, Joe 'Jellybean' Bryant.

Sempat hidup di Italia, Kobe kembali ke Amerika pada 1991 saat bergabung ke klub basket Lower Merion High School.

Berita Rekomendasi

Terpilih untuk masih ke dalam NBA Darft pada tahun 1996, dirinya akhirnya berpindah klub dari Charlotte Hornets ke Los Angeles Lakers.

Bermain mengesankan bersama Lakers, Kobe langsung terpilih sebaia NBA All Star game pada 1998 sekaligus menjadi pemain termuda dalam susunan pemain All Star NBA sepanjang masa pad ausia 19 tahun.

Karirnya bersama LA Lakers berjalan gemilang saat bermain bersama Shaquille O'Neal.

Kobe yang berposisi sebagai Shoting Guard sangat cocok dengan bermain dengan O'neal yang berposisi sebagai center, terbukti tiga kali berturut-turut menjuatai NBA pada 2002 hingga 2004.

Setelah ditinggal O'Neal pada 2004 karir Bryant justru semakin bagus, dirinya mencatatkan rekor dengan mencetak 81 poin saat melawan Toronto Raptors pada January 2006.

Ini adalah rekor rurutan kedua pemain yang mampu mencetak poin terbanyak dalam satu pertandingan NBA.

Pada tahun 2008, dirinya didapuk sebagai Mos Valuable Player (MVP) dan membawa timnya ke NBA Finals.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas