Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Ganda Putra Malaysia Cuek Meskipun Terancam akan Melawan Marcus/Kevin

Aaron Chia/Soh Wooi Yik enggan memikirkan kans menghadapi Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di All England Open 2020

Editor: Bolasport.com
zoom-in Ganda Putra Malaysia Cuek Meskipun Terancam akan Melawan Marcus/Kevin
Tribunnews/JEPRIMA
Pasangan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo saat melawan wakil Malaysia Aaron Chia dan Soh Wooi Yik pada babak semi final Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (18/1/2020). Marcus dan Kevin melaju mulus ke final indonesia Masters 2020 usai mengalahkan Aaron Chia dan Soh Wooi Yik dua gim sekaligus dengan skor 21-19 dan 21-19. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM - Aaron Chia/Soh Wooi Yik enggan memikirkan kans menghadapi Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di All England Open 2020.

Aaron Chia/Soh Wooi Yik menanggung harapan besar ketika menatap turnamen bulu tangkis akbar terdekat, All England Open 2020.

Pencapaian tahun lalu menjadi alasannya. Aaron Chia/Soh Wooi Yik mencatat hasil apik dengan mencapai babak final All England 2019.

Chia/Soh berada di atas angin setelah menang 21-11 pada gim pertama. Namun, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang menjadi lawan sanggup memenangi dua gim berikutnya.

Tantangan yang dihadapi Chia/Soh pada All England 2020 tidak lebih mudah.

Pasangan ganda putra peringkat delapan dunia tersebut berpeluang kembali menghadapi Ahsan/Hendra andai lolos ke final.

Tarik mundur satu langkah, ada unggulan tiga Li Jun Hui/Liu Yu Chen (China) yang siap mengadang langkah Chia/Soh.

Berita Rekomendasi

Mundur satu langkah ke perempat final, calon lawan yang dihadapi Chia/Soh justru semakin sulit karena ada Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

BACA HALAMAN BERIKUTNYA >>>

 
Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas