Vita Marissa Bicara Soal Performa Teges/Indah Usai Kalah Dramatis di Austrian Open 2020
Asisten pelatih ganda campuran Indonesia, Vita Marissa, menemukan satu catatan positif dari kekalahan dramatis Teges/Indah pada Austrian Open 2020.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Asisten pelatih ganda campuran Indonesia, Vita Marissa, menemukan satu catatan positif dari kekalahan dramatis Teges/Indah pada Austrian Open 2020.
Pasangan ganda campuran racikan baru Indonesia, Teges Satriaji Cahyo Hutomo/Indah Cahya Sari Jamil harus mengakhiri petualangan mereka pada Austrian Open 2020.
Teges/Indah dipastikan telah tersisih dari gelaran Austrian Open 2020 usai menelan kekalahan cukup dramatis di babak perempat final, Jumat (21/2/2020).
Bisa dikatakan dramatis, karena Teges/Indah sebenarnya nyaris membukukan kemenangan.
Berhadapan dengan pasangan yang lebih senior sekaligus unggulan keenam asal Taiwan, Tseng Min Hao/Hsieh Pei Shan, Teges/Indah mampu lebih dulu memenangi gim pertama dengan skor cukup ketat 22-20.
Akan tetapi, pada dua gim berikutnya, Teges/Indah kehilangan momentum.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.