Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

5 Pebulu Tangkis Ini Resmi Lulus dari Program Star Creation BWF

Kelima pemain tersebut sudah menjalani progam pelatihan BWF bersama agensi konsultan digital dan sosial, Seven League, selama enam bulan terakhir.

Editor: Bolasport.com
zoom-in 5 Pebulu Tangkis Ini Resmi Lulus dari Program Star Creation BWF
palembang.tribunnews.com
Ilustrasi bulu tangkis. 

TRIBUNNEWS.COM - Lima pebulu tangkis dunia yakni Kim Astrup dan Mia Blichfeldt (Denmark), Ashwini Ponnappa (India), Sapsiree Taerattanachai (Thailand), dan Beiwen Zhang (Amerika Serikat/AS) resmi "lulus" dari program Star Creation yang digagas BWF.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi BWF, kelima pemain tersebut sudah menjalani progam pelatihan BWF bersama agensi konsultan digital dan sosial, Seven League, selama enam bulan terakhir.

Mereka pun dinyatakan "lulus" sebagai angkatan pertama Star Creation pada April 2020.

BWF mengatakan, program tersebut secara umum bertujuan untuk membantu para atlet dalam mempromosikan olahraga bulu tangkis serta meningkatkan interaksi dengan para penggemar.

Lebih dari itu, BWF berharap program Star Creation bisa menambah pemahaman dan keahlian para atlet terhadap media sosial, menambah jumlah pengikut di media sosial, membangun personal brand dan meningkatkan brand value mereka, serta menginspirasi generasi berikutnya, baik untuk atlet maupun penggemar.

"Program ini sangat bagus, saya senang menjadi bagian dari itu," ucap Ashwini Ponnappa.

"Tim Seven League membantu saya memahami pentingnya media sosial dan interaksi dengan para fans."

Berita Rekomendasi

"Saya suka dengan ide-ide kreatif yang dibagi di sini dan saya betul-betul menikmati aktivitas mengunggah serta lebih terbuka dalam berbagi banyak hal," kata Ponnappa lagi.

 BACA HALAMAN SELANJUTNYA >>>

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas