Turnamen Belum Jelas, Herry IP Hanya Beri Program Latihan 50 Persen
Belum jelasnya jadwal beberapa turnamen yang sebelumnya diundur membuat Herry IP hanya memberikan setengah dari program latihannya.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pelatih spesialis ganda putra, Herry Iman Pierngadi mengatakan dirinya masih memberikan program latihan kepada anak asuhnya di tengah pandemi Covid-19 ini.
Namun, latihan yang diberikan kepada Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan serta ganda putra lainnya kali ini berbeda.
Belum jelasnya jadwal beberapa turnamen yang sebelumnya diundur membuat Herry IP hanya memberikan setengah dari program latihannya.
“Jadi kalau persiapan kita masih rutin, di pelatnas jadi satu. Cuma program latihan hanya 50 persen dari biasanya, karena turnamen kapan kita belum diinformasikan, itu kita untuk mengatur peak performance-nya atet-atlet jadi kita berikan 50 persen dari biasanya,” kata Herry IP dalam acara yang disiarkan di kanal yotube Geti TV, Rabu (20/5/2020).
Herry menambahkan sebenarnya peak performance anak asuhhnya akan terjadi di Olimpiade 2020 Tokyo yang semula diadakan Agustus,
Namun karena Olimpide diundur tahun depan, ia pun harus menyesuaikan kembali program latihannya.
Sementra itu, untuk latihan di bulan Ramadhan ini dirinya hanya memberikan latihan satu kali yakni pada sore hari.
“Kami tiap hari tetap ada pelatnas tapi pelatnas itu mulai lathannya sore hari karena menjelang buka puasa, menghormati atlet-atlet di bulan puasa. Kita mulai latihan sore hari pukul 15.30,” jelasnya.