Valentino Rossi Punya Peluang Unik yang Tak Dimiliki Pebalap Lain di MotoGP
Pernat juga mengatakan, Rossi takut untuk pensiun dari MotoGP. Hal ini berbeda dengan Andrea Dovizioso.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Pengamat MotoGP Carlo Pernat mengatakan bahwa Valentino Rossi memiliki kesempatan unik yang tidak dimiliki pebalap MotoGP lainnya.
Hal itu diungkapkan Carlo Pernat dalam wawancaranya bersama GPOne baru-baru ini.
Carlo Pernat mengatakan, Rossi tidak perlu cemas soal masa depannya.
Sebab, Yamaha akan tetap memilih Rossi sebagai pebalap mereka pada musim depan meski saat ini usia Rossi menginjak 41 tahun.
Baca: Stoner: Memalukan Legenda Seperti Valentino Rossi Akhiri Karier di Tim Satelit
Akan tetapi, The Doctor - julukan Rossi - kemungkinan akan ditarik ke Petronas Yamaha SRT.
"Rossi akan ke Petronas musim depan dan seharusnya dia akan bertarung lagi dalam perebutan titel," ujar Carlo Pernat.
"Saya yakin Yamaha tidak akan menghalanginya."
"Vale (sapaan Rossi) memiliki kesempatan unik, sebagaimana yang tidak dimiliki pebalap lain," kata Pernat.
Kontrak Rossi bersama Monster Energy Yamaha pada musim ini. Sementara musim MotoGP 2020 belum juga dimulai.
Posisi Rossi di Monster Energy Yamaha musim depan akan digantikan Fabio Quartararo.
Baca: Kode dari Valentino Rossi: Turun Kasta, Musim Depan Tetap Beraksi di MotoGP
Pernat juga mengatakan, Rossi takut untuk pensiun dari MotoGP. Hal ini berbeda dengan Andrea Dovizioso.
"Valentino takut untuk pensiun, sementara Dovi terlihat ingin pensiun," ucap Pernat melanjutkan.
"Mungkin solusi yang terbaik bagi Dovi adalah kontrak tahunan," kata Pernat.
Sementara itu, menurut sumber terdekat Valentino Rossi, pebalap asal Italia itu akan bergabung dengan Petronas Yamaha SRT.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.