Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport
UFC

Khabib Nurmagomedov Dinobatkan Sebagai Atlet Tersukses Tanpa Sponsor Rumah Judi, Rokok dan Alkohol

Tahun 2019 lalu, Khabib juga terpilih sebagai publik figur dan atlet tersukses Rusia di bawah usia 40 tahun.

Editor: Husein Sanusi
zoom-in Khabib Nurmagomedov Dinobatkan Sebagai Atlet Tersukses Tanpa Sponsor Rumah Judi, Rokok dan Alkohol
instagram/khabib_nurmagomedov
Sang juara UFC kelas ringan, Khabib Nurmagomedov 

TRIBUNNEWS.COM - Muncul fakta menarik dari terpilihnya Khabib Nurmagomedov yang menempati posisi teratas daftar publik dan atlet tersukses asal Rusia versi Forbes.

Penghasilan petarung UFC asal Dagestan, Khabib Nurmagomedov menurut laporan Forbes mencapai total 16,5 juta dolar AS dalam tahun anggaran 2019.

Nilai penghasilan Khabib Nurmagomedov itu sesuai dengan laporan yang dirilis Forbes pada April 2020 yang lalu.

Selain dari segi penghasilan, keberhasilan juara dunia UFC pertama dari kalangan Muslim ini juga merupakan publik figur atlet Rusia terpopuler.

Hal itu ditandai dengan jumlah pengikut di media sosial Instagram yang mencapai angka 20 juta akun.

Tahun 2019 lalu, Khabib juga terpilih sebagai publik figur dan atlet tersukses Rusia di bawah usia 40 tahun.

Terdapat salah satu fakta menarik dari kesuksesan yang diraih Khabib dalam mengumpulkan pundi-pundi penghasilan.

BERITA REKOMENDASI

Meskipun pihak Khabib memiliki aturan kerja sama yang ketat terkait sponsorship dengan sejumlah perusahaan.

Dilansir BolaStylo.com dari Bloodyelbow, Khabib dengan tegas tidak menggandeng perusahaan minuman beralkohol, rumah judi dan juga rokok.

Khabib hanya mendapat sponsor dari sejumlah perusahaan otomotif, produsen minuman berenergi hingga produsen minyak jinten.

"Khabib memiliki aturan tegas untuk tidak menggandeng perusahaan minuman beralkohol, rumah judi ataupun rokok sebagai sponsor," tulis keterangan Forbes.

"Kendati begitu, Khabib tetap mendapat sponsor dari perusahaan lain seperti perusahaan otomotif, Toyota, produsen minuman berenergi, Gorilla Energy Drink.


"Dan produsen minyak jinten, Alhadaya," imbuhnya.

Lebih lanjut, Forbes juga mencatat pemasukan cukup besar Khaib dari tawaran sebagai pembicara publik.

Halaman
12
Sumber: BolaStylo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas