Sempat Terseok, Valentino Rossi Start dari Posisi Empat GP Andalusia 2020
Menurut Rossi, perubahan pilihan ban belakang menjadi medium adalah salah satu faktor kunci selain setelan motor.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, bakal memulai balapan MotoGP Andalusia dari urutan empat.
Hal itu tidak lepas dari hasil kualifikasi MotoGP Andalusia yang berlangsung di Sirkuit Jerez, Sabtu (25/6/2020) malam WIB.
Hasil kualifikasi MotoGP Andalusia kali ini tentu menjadi kabar baik bagi Rossi.
Baca: Hasil Kualifikasi MotoGP Andalusia: Quartararo Pole Position, Ramai Soal Marquez Gagal Start
Sebab, Rossi sempat terseok sepanjang rangkaian seri pembuka MotoGP 2020, GP Spanyol, akhir pekan lalu yang juga berlangsung di Sirkuit Jerez.
Pada sesi free practice (FP) atau latihan bebas pertama dan kedua GP Spanyol, Rossi selalu terlempar dari 10 besar bahkan sempat menempati urutan 20.
Baca: Tertatih Hadapi MotoGP 2020, Valentino Rossi Tak Mau Disamakan Seperti Jorge Lorenzo
Catatan itu diperbaiki Rossi di MotoGP Andalusia.
Valentino Rossi kali ini sukses menjadi pebalap tercepat kedua dalam daftar gabungan waktu FP1 dan FP2 MotoGP Andalusia.
Peningkatan serupa juga terjadi dari kualifikasi MotoGP Spanyol ke MotoGP Andalusia.
Pada MotoGP Spanyol, Rossi memulai balapan dari urutan 11.
Kini, Rossi akan memulai MotoGP Andalusia dari baris kedua terdepan tepatnya urutan empat.
Sebelumnya, Rossi sudah menjelaskan faktor yang membuat dirinya bisa lebih cepat pada sesi FP1 dan FP2 MotoGP Andalusia.
Menurut Rossi, perubahan pilihan ban belakang menjadi medium adalah salah satu faktor kunci selain setelan motor.
"Seminggu yang lalu (MotoGP Spanyol), setelah beberapa putaran kecepatan saya turun drastis. Tetapi sekarang tidak lagi begitu," kata Valentino Rossi seusai mengikuti FP2 MotoGP Andalusia dikutip dari situs Tuttomotoriweb.
"Sekarang kecepatan saya bisa stabil. Ini tentu bagus untuk saya. Jika kami berhasil menggunakan ban yang sedikit lebih keras, kecepatan saya akan lebih baik," ujar Rossi.