Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Target Realistis Fabio Quartararo di MotoGP Styria: Masuk Jajaran Lima Besar

Fabio Quartararo mematok target realistis di MotoGP Styria akhir pekan ini, masuk jajaran lima besar sudah oke.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
zoom-in Target Realistis Fabio Quartararo di MotoGP Styria: Masuk Jajaran Lima Besar
Instagram/fabioquartararo20
Ilustrasi - Target Realistis Fabio Quartararo di MotoGP Styria: Masuk Jajaran Lima Besar 

Ia hanya sanggup mengakhiri MotoGP Austria di urutan kedelapan. Tiga strip dibelakang sang seniornya, Valentino Rossi.

Lebih lanjut, Quartararo meminta timnya untuk seri kelima akhir pekan nanti, masalah pengereman di M1 tak akan terjadi lagi.

Meskipun demikian, ia tak langsung jemawa menjanjikan mampu berdual di grid depan untuk memperebutkan podium utama.

Seperti yang telah diungkapkan pada awal tadi, M1 kurang cocok untuk adu vcepat di lintasan yang mayoritas memiliki trek lurus.

Baca: Fabio Quartararo & Maverick Vinales Kompak Sebut M1 Miliki Masalah pada Pengereman

Baca: Fabio Quartararo Dibayangi Ketakutan Rem Blong Saat Kecepatan 300 KM per Jam

"Akhir pekan ini, bagaimanapun, kami memiliki balapan lagi dan tim bekerja keras untuk memastikan bahwa masalah tidak terjadi lagi."

"Harapan kami adalah mencapai 5 besar itu, mencetak poin sebanyak mungkin," terang pebalap yang musim depan bergabung dengan tim pabrikan berlogo Garpu Tala itu.

Fabio Quartararo saat ini masih nyaman duduk di puncak klasemen dengan mengoleksi 67 poin.

Berita Rekomendasi

Sedangkan di posisi kedua ditempati oleh rider Ducati Corse, Andrea Dovizioso.

Sedangkan urutan ketiga masih menjadi milik rider Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales.

(Tribunnews.com/Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas