BAF Lions Run 2020 Ganti Format Jadi Virtual Run: Animo Masyarakat Tetap Tinggi
BAF Lions Run 2020 yang dilakukan secara virtual akibat adanya pandemi Covid-19. Animo pelari untuk mengikuti acara masih tinggi
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Namun, Willy belum memastikan format yang akan digunakan untuk agenda tahun depan seiring melihat kondisi terkini.
“Kita lihat formatnya, jika pandemi berakhir, kita lakukan physical run, tapi jika belum kita akan coba pikirkan lagi format apa yang tepat dan cocok di situasi yang akan datang,” ujarnya.
Tujuan
Willy menyebutkan ada tiga tujuan diadakannya BAF Lions Run ini.
Pertama, mengajak masyarakat untuk melaksanakan gaya hidup sehat dengan cara berolahraga, terlebih saat masa pandemi saat ini untuk menjaga imunitas tubuh.
“Kedua adalah mengajak masyarakat untuk berdonasi untuk orang-orang yang membutuhkan. Dan ketiga, event ini menjadi cara bagi para korporasi untuk melakukan kegiatan Corporate Social Responsibility sekaligus menaikkan brand mereka,” kata Willy.
TERKAIT: Yuk, Ikut BAF Lions Run 2020, Lari Sambil Donasi untuk Kesehatan Mata Anak Indonesia
Donasi
Dalam kesempatan berbeda, Lynn Ramli selaku Presiden Direktur BAF menyampaikan BAF Lions Run 2020 merupakan tahun kedua penyelenggaran event lari yang diselenggarakan oleh Yayasan Lions Indonesia yang didukung oleh Bussan Auto Finance (BAF).
Tema untuk BAF Lions Run 2020 adalah Run for Vision, dimana pelari dapat ikut dalam acara lari dan juga berdonasi untuk kesehatan mata anak Indonesia, yang nantinya sumbangan dari pelari akan disalurkan dalam bentuk kacamata untuk anak-anak Indonesia.
Selain donasi dari para pelari, Bussan Auto Finance selaku sponsor utama juga memberikan donasi sebesar 200 juta rupiah.
Donasi itu diserahkan oleh Lynn Ramli, Presiden Direktur Bussan Auto Finance, yang diterima oleh Budi Hidayat selaku wakil ketua Yayasan Lions Indonesia.
Acara serah terima diselenggarakan Senin, 21 September 2020.
Mekanisme
Dalam mengikuti BAF Lions Run 2020 yang dilakukan secara virtual ini, para peserta yang sudah mendaftar di website baflionsrun.id mengikuti lomba lari secara masing-masing sesuai dengan kategori lari yang diikuti.