Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Binus University Raih Gelar Juara Piala Menpora Esports 2020 Usai Kalahkan Universitas Udayana

Tim esports Binus University sukses merengkuh gelar juara Piala Menpora Esports 2020 setelah mengalahkan tim esports Universitas Udayana

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Binus University Raih Gelar Juara Piala Menpora Esports 2020 Usai Kalahkan Universitas Udayana
dok megapro
Pemain terbaik atau most valuable player (MVP) dan juga top kill player James Alexander dari Binus University saat hadir dalam konferensi pers awarding Piala Menpora Esports 2020 secara daring, Senin (5/10/2020). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTATim Esports Binus University sukses merengkuh gelar juara Piala Menpora Esports 2020 setelah mengalahkan Tim Esports Universitas Udayana pada partai puncak.

Babak Grand Final Piala Menpora Esports 2020 yang diselenggarakan secara daring pada Sabtu (3/10/2020) dan Minggu (4/10/2020) berakhir sukses.

Tim esports Binus University  membawa pulang trofi Piala Menpora serta uang pembinaan sebesar Rp 50 juta. Sementara, SMA Institut Indonesia Semarang, meraih posisi ketiga.

Selain trofi juara, Piala Menpora Esports 2020 juga memberikan penghargaan kepada pemain terbaik atau most valuable player (MVP) dan juga top kill player.

Titel MVP berhasil diraih oleh James Alexander dari Binus University. Sementara top kill player adalah pemain dengan jumlah kill terbanyak sepanjang turnamen, diraih oleh Erick Zen Redondo dari Universitas Udayana.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali merasa gembira dengan berbagai pencapaian yang diraih sepanjang turnamen Piala Menpora Esports 2020.

“Esports telah berkembang pesat dan luar biasa besar peminatnya. Piala Menpora Esports ini bahkan diikuti oleh lebih dari 15 ribu peserta dari berbagai sekolah dan perguruan tinggi di seluruh Indonesia. Melalui turnamen ini kita juga telah melahirkan atlet-atlet muda potensial yang akan menjaga mata rantai prestasi esports Indonesia. Mari kita terus dukung kiprah mereka selanjutnya,” ujar Zainudin Amali, Senin (5/10/2020).

Berita Rekomendasi

“Selamat kepada para pemenang. Saya yakin kalian akan terus berkembang menjadi atlet berprestasi yang mengharumkan nama bangsa. Untuk pemain yang belum berhasil, jangan kecil hati. Masa depan kalian masih panjang dan masih banyak kesempatan. Teruslah berlatih dan tetap belajar dengan tekun,” pesan Menpora.

Tim esports Binus University terdiri dari lima orang yaitu Thomas Setyawan, James Alexander, Wilson Clarence Sutanto, Daniel, dan Kristian Antonius.

Seluruhnya masih berstatus sebagai mahasiswa di Universitas Bina Nusantara. Meski kesempatan menjadi atlet esports professional telah terbuka lebar, mereka berniat untuk tetap menuntaskan masa pendidikannya dengan baik.

Piala Menpora Esports 2020 AXIS mempertandingkan Mobile Legends: Bang Bang yang merupakan game bergenre MOBA.

Turnamen yang diselenggarakan Kementerian Pemuda dan Olahraga dan Indonesia Esports Premiere League (IESPL) dikhususkan untuk kalangan pelajar SMP, SMA, dan mahasiswa. Kejuaraan ini dirancang menjadi wadah mereka berkompetisi dan berkembang dan menjadi atlet esports profesional.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas