Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Ketua NPC Indonesia Ajak Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan: Yuk, Jangan Kumpul-Kumpul Dulu

Senny Marbun turut mengajak masyarakat Indonesia untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Ketua NPC Indonesia Ajak Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan: Yuk, Jangan Kumpul-Kumpul Dulu
tribunnews.com/abdul majid
Ketua NPC Indonesia, Senny Marbun saat menjalani swab test bersama dengan para atlet yang menjalani pelatnas Paralimpiade 2021 Tokyo di Kusuma Sahid Prince Hotel, Senin (12/10/2020). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Ketua National Paralympic Committee (NPC) Indonesia, Senny Marbun turut mengajak masyarakat Indonesia untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

Ia ingin pandemi Covid-19 bisa segera sirna di Indonesia sehingga rutinitas masyarakat Indonesia kembali normal.

Ajakan itu ia katakan setelah dirinya menjalani swab test bersama dengan para atlet yang menjalani pelatnas Paralimpiade 2021 Tokyo di Kusuma Sahid Prince Hotel, Senin (12/10/2020).

“Ayo saudara-saudaraku di seluruh penjuru tanah air ikuti protokol kesehatan, cuci tangan pakai sabun, pakai masker, jaga jarak. Jangan kumpul-kumpul dulu agar kita Indonesia sehat, jaya luar biasa dan jangan lupa tetap jalani olahraga,” kata Senny Marbun.

Senny Marbun tak hanya mengimbau dan mengajak masyarakat Indonesia. pasalnya, dalam pelatnas Paralimpiade 2021 Tokyo dirinya juga memberlakukan disiplin ketat penerapan protokol kesehatan kepada atletnya.

Bahkan untuk urusan ke luar dari penginapan saja para atlet kini tak boleh sembarang.

BERITA REKOMENDASI

“Kalau dari kami sebenarnya bukan larangan ya tapi lebih harus disesuaikan dengan protokol kesehatan saja. Jangan terlalu banyak kumpul-kumpul, jangan banyak jajan di luar, jangan terlalu liar lah kalau sekarang gini. Suasana ini kan mengharuskan kita menjalankan aturan,” jelas Senny Marbun.

Hal tersebut sempat dibenarkan oleh salah satu atletnya, Muhammad Fadli Imammudin yang kini menjalani pelatnas di Solo.

Fadli merupakan atlet NPC Indonesia yang turun di cabor balap sepeda nomo 4000 meter dan Individual Time Trial.

“Ya, kalau pelatnas sekarang ini kita agak maklumi ya karena di tengah pandemi Covid-19 jadi harus benar-benar dijaga. Ke luar jadi agak ketat,” ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas