Jadwal MotoGP Valencia 2020, Live Streaming Trans7, Akhir Pekan Ini
Jadwal MotoGP Valencia 2020, komentar Valentino Rossi akan motor yang mogok, Joan Mir berpeluang juara dunia
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Valentino Rossi memberikan komentarnya usai motornya ngambek alias mogok di gelaran MotoGP Eropa 2020.
Usai gelaran MotoGP Eropa 2020, akhir pekan ini akan berlangsung seri MotoGP Valencia 2020.
Joan Mir berpeluang juara Dunia apabila berhasil meraih kemenangan dalam seri ini.
Jadwal MotoGP Valencia bisa diakses di akhir berita
Baca juga: HASIL MotoGP Eropa 2020: Pecah Telur, 3 Catatan Apik Iringi Kemenangan Joan Mir
Baca juga: HASIL MotoGP Eropa 2020: Joan Mir Juara, Valentino Rossi Menderita, Quartararo Terkapar
Gelaran MotoGP Eropa 2020 telah usai berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Minggu (8/11/2020).
Pada seri ke-12 ajang balap MotoGP 2020, Joan Mir dari Suzuki Ecstar menjadi jawara alias perengkuh podium utama.
Adapun untuk urutan kedua dan ketiga masing-masing menjadi milik Alex Rins (Suzuki Ecstar) dan Pol Espargaro (KTM Red Bull).
Nasib pilu menghampiri Valentino Rossi setelah dinyatakan sembuh dari Covid-19.
Tepatnya saat melangsungkan race MotoGP Eropa 2020, motor milik The Doctor, YZF-M1 tiba-tiba mogok.
Di lap kelima, Valentino Rossi tiba-tiba berhenti di dekat apex dengan menunjukkan gestur bingung soal kendala motornya.
Rossi pun memberikan penilaian terkait masalah yang dialami motornya yang tiba-tiba ngambek saat balapan berlangsung.
"Sayangnya di tikungan 4 motor menjadi sunyi tapi kami masih belum tahu apa yang terjadi tapi menurut saya mesinnya tidak rusak, saya kira lebih ke masalah kelistrikan," terang Rossi, dikutip dari Paddock GP.
Rossi menjelaskan bahwa dirinya memulai balapan dengan bagus dan tak ada tanda-tada motornya bermasalah sebelumnya.
"Saya memulai dengan awal yang baik dan saya melakukannya dengan baik, lebih baik dari sebelumnya,"
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.