KLASEMEN MotoGP 2020: Peluang Joan Mir Raih Juara Dunia di MotoGP Valencia, Suzuki Bisa Pesta Gelar
Klasemen MotoGP 2020, Joan Mir bisa juara dunia di MotoGP Valencia akhir pekan ini, Suzuki bisa raih Triple Crown
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Berikut adalah klasemen MotoGP 2020 yang tersedia dan dapat anda ikuti dalam artikel ini.
MotoGP Valencia 2020 yang akan berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, berpotensi jadi momen Joan Mir juara dunia MotoGP 2020, Minggu (15/11/2020)
Dengan mengoleksi 162 poin dari 12 seri, Joan Mir berkesempatan besar untuk memberikan gelar juara pada Suzuki Ecstar akhir pekan ini.
Baca juga: Hasil FP2 MotoGP Valencia: Kecelakaan Joan Mir Warnai Dominasi Ducati, Jack Miller Tercepat
Baca juga: HASIL FP2 MotoGP Valencia 2020: Jack Miller Tercepat, Nakagami Konsisten, Rossi Urutan ke-18
Joan Mir sebelumnya sukses pecah terlur dengan menjadi kampiun di MotoGP Eropa 2020.
Berkat kemenangan ini, pembalap Suzuki tersebut unggul 37 angka atas Alex Rins dan Fabio Quartararo yang mengoleksi 125 angka.
MotoGP musim 2020 tinggal menyisakan dua seri lagi. Artinya, maksimal nilai yang bisa direbut adalah 50.
Secara matematis, Joan Mir hanya membutuhkan 14 poin untuk mengamankan titel juara dunia. Mir pun bisa meraupnya dengan finis di urutan ketiga MotoGP Valencia.
Tak hanya juara dunia yang diberikan oleh joan Mir, Suzuki Ecstar berpotensi pesta gelar di musim ini.
Tim yang terkenal dengan motor GSX-RR nya itu memiliki peluang besar meraih Triple Crown alias tiga gelar sekaligus.
Ketiga gelar itu ialah juara tim, konstruktor maupun pembalap.
Joan Mir selaku perwakilan tim unggul pada klasemen individu pembalap.
Sementara itu, mereka juga unggul pada kategori konstruktor dan tim.
Dengan dua seri yang tersisa, kemungkinan besar posisi tersebut dapat dipertahankan hingga musim benar-benar berakhir.
Menanggapi peluang meraih triple crown, Manajer Suzuki Ecstar, Davide Brivio berharap para ridernya bisa menyelesaikan musim dengan mulus.