Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

JADWAL Live Streaming TVRI Thailand Open 2021 - Ada Perang Saudara, 7 Wakil Indonesia Siap Beraksi

Jadwal live streaming TVRI Thailand Open 2021, 7 wakil Indonesia siap beraksi hari ini, disiarkan langsung TVRI Nasional dan TVRI Sport-HD.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in JADWAL Live Streaming TVRI Thailand Open 2021 - Ada Perang Saudara, 7 Wakil Indonesia Siap Beraksi
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan saat melawan rekan senegara Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto pada pertandingan semifinal Indonesia Masters 2020, di Istora Senayan, Sabtu (18/1/2020). Ahsan/Hendra dipaksa bermain tiga set dan berhasil melaju ke final dengan skor 21-12 18-21 21-17. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

Langkah Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto di Thailand Open 2021 terhenti di babak 32 besar karena dikalahkan pasangan ganda putri Prancis, Anne Tran/Emilie Lefel.

Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto takluk 2 set langsung dari Anne Tran/Emilie Lefel dengan perolehan poin 17-21, 17-21.

Dari hasil ini, wakil Indonesia meloloskan 4 tim ke babak 16 besar Thailand 2021 dari 9 tim yang bermain hari ini.

Mereka yang lolos ke babak 16 besar Thailand Open 2021 dari babak 32 besar adalah, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Sementara mereka yang harus angkat koper lebih awal ada Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Gregoria Mariska Tunjung, Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, dan Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto.

Baca juga: Serba-serbi Thailand Open 2021, Aksi Konyol Para Pemain Tim Putra Denmark Saat Pemanasan

 

Berikut rekap hasil wakil Indonesia di Yonex Thailand Open 2021, Selasa (12/1/2021):

Lapangan 1:

Berita Rekomendasi

- Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa (India), 11-17, 29-27, 16-21.

- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Nipitphon Phuangphuapet/Tanupat Viriyangkura (Thailand), 17-21, 21-16, 22-20.

- Anthony Sinisuka Ginting vs Heo Kwang Hee (Korea Selatan) 21-15, 11-21, 21-16

Lapangan 2:

- Jonatan Christie vs Loh Kean Yew (Singapura), 13-21, 21-10, 21-16.

- Gregoria Mariska Tunjung vs Sung Ji Hyun (Korea Selatan), 21-15, 15-21, 14-21.

- Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia) vs Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso 22-20, 21-18

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas