Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Lee Yang/Wang Chi-Lin Mengaku Lelah Usai Kalahkan Ganda Jerman

Juara Yonex Thailand Open 2021, Lee Yang/Wang Chi-Lin sukses melangkah ke babak semifinal Toyota Thailand Open 2021.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Lee Yang/Wang Chi-Lin Mengaku Lelah Usai Kalahkan Ganda Jerman
kompasiana.com
Lee Yang/Wang Chi-Lin 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Juara Yonex Thailand Open 2021, Lee Yang/Wang Chi-Lin sukses melangkah ke babak semifinal Toyota Thailand Open 2021.

Lee/Wang mendapat kepastian itu setelah sukses mengalahkan wakil Jerman, Mark Lamsfuss/Marvin Seidel, 21-14, 21-12.

Seusai laga Lee Yang, mengatakan kondisi dirinya bersama dengan Wang sangat kelelahan. Pasalnya pada pekan lalu di Yonex Thailand Open, mereka bermain lima kali.

Sementara di ajang ini, Lee/Wang telah menjalani tiga kali pertandingan.

“Ini bukan kemenangan yang nyaman. Kami sedikit lelah, karena kami bermain setiap hari,” kata Lee Yang.

“Saya berkata kepada Chi-Lin 'Ayo, satu lagi, satu lagi, terus berjuang!'. Kami ingin memenangkan setiap pertandingan dan komunikasi kami di lapangan membuat kami bisa sejauh ini,” sambungnya.

Berita Rekomendasi

Wang Chi-Lin juga merasakan hal serupa dengan Lee Yang. Hampir setiap hari bertanding membuat energinya terkuras.

Akan tetapi tak ada kata menyerah bagi pasangan asal Taiwan itu, bahkan mereka siap bekerja keras untuk menghadapi ganda putra ranking dua dunia, Hendra/Ahsan pada laga semifinal besok.

“Minggu ini terasa sangat berat karena kami telah bermain begitu banyak. Energi kami mulai terkuras. ‘terus berjuang’ jadi kata motivasi kami dan kami yakin kami bisa melakukan ini,” jelas Wang Chin Lin.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas