Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Tersingkir dari Thailand Open II 2021, Hafiz/Gloria Digebuk Wakil Malaysia Karena Banyak Blunder

Hafiz/Gloria ditaklukkan pasangan Malaysia, Hoo Pang Ron/Cheah Yee See (Malaysia) lewat pertarungan rubber game.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Tersingkir dari Thailand Open II 2021, Hafiz/Gloria Digebuk Wakil Malaysia Karena Banyak Blunder
Tribunnews/Jeprima
Pasangan pebulu tangkis ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja bertanding melawan pasangan pebulu tangkis ganda campuran China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong pada babak pertama Daihatsu Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (14/1/2020). Pasangan Hafiz/Gloria gagal melanjutkan ke babak kedua setelah ditaklukkan oleh unggulan pertama tersebut hanya dalam dua gim dengan skor 14-21 dan 13-21. Tribunnews/Jeprima 

Abdul Majid/Tribunnews.com

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pebulutangkis ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja harus menerima kenyataan pahit teringkir di babak perempatfinal Thailand Open II 2021.

Hafiz/Gloria ditaklukkan pasangan Malaysia, Hoo Pang Ron/Cheah Yee See (Malaysia) lewat pertarungan rubber game.

Baca juga: Hasil Thailand Open II 2021, Greysia/Apriyani Gemilang Melangkah ke Semifinal

Pasangan pebulu tangkis ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja bertanding melawan pasangan pebulu tangkis ganda campuran China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong pada babak pertama Daihatsu Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (14/1/2020). Pasangan Hafiz/Gloria gagal melanjutkan ke babak kedua setelah ditaklukkan oleh unggulan pertama tersebut hanya dalam dua gim dengan skor 14-21 dan 13-21. Tribunnews/Jeprima
Pasangan pebulu tangkis ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja bertanding melawan pasangan pebulu tangkis ganda campuran China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong pada babak pertama Daihatsu Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (14/1/2020). Pasangan Hafiz/Gloria gagal melanjutkan ke babak kedua setelah ditaklukkan oleh unggulan pertama tersebut hanya dalam dua gim dengan skor 14-21 dan 13-21. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/Jeprima)

Pertarungan berlangsung selama 68 menit di Impact Arena, Bangkok, Jumat (22/1/2021), pada gim pertama dimenangkan Hafiz/Gloria, 21-12.

Sementara gim kedua dan ketiga, mereka kalah dengan skor identik 19-21, 19-21.

Meski sudah memberikan yang terbaik, Gloria pun mengaku masih banyak melakukan kesalahan sendiri.

“Kami tidak beruntung hari ini. Kami sudah memberikan yang terbaik yang kami punya, tetapi hal itu tidak cukup. Kami masih banyak melakukan kesalahan sendiri, masih banyak hal yang harus ditingkatkan,” kata Gloria dalam pernyataan resminya.

Baca juga: HASIL Thailand Open 2021, Bak Kesetanan, Ahsan/Hendra Libas Lane/Vendy dalam 29 Menit

BERITA REKOMENDASI

Sebelumnya Hafiz/Gloria pernah mengalahkan Pang Ron/Yee See pada turnamen Yonex Chinese Taipei Terbuka 2019 dengan skor 21-18, 21-13.

Rupanya, pertemuan kedua ini merupakan revans bagi wakil Malaysia tersebut, sehingga mereka pun belajar dari kekalahannya dua tahun silam.

“Di gim pertama kami mengontrol permainan, tetapi setelah itu mereka mengubah pola dan kami tidak siap. Mereka sudah membaca permainan kami dan antisipasi serangan-serangan kami,” kata Hafiz.

“Di minggu pertama kami bermain tidak baik, di sini sekarang kami bisa lebih baik mencapai perempat final,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas