Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal MotoGP 2021 - Satu Hal yang Bikin sang Ibu Percaya, Valentino Rossi Bisa Ujuk Gigi Musim ini

Jadwal live streaming MotoGP 2021 di Trans7 tersedia di sini. Seri perdana MotoGP 2021 rencananya digelar di Sirkuit Losail, Qatar, pada 28 Maret.

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Jadwal MotoGP 2021 - Satu Hal yang Bikin sang Ibu Percaya, Valentino Rossi Bisa Ujuk Gigi Musim ini
instagram @valeyellow46 Verified
Jadwal MotoGP 2021, Satu Hal yang Bikin sang Ibu Percaya, Valentino Rossi Bisa Ujuk Gigi Musim ini - Valentino Rossi ketika akan memulai balapan dengan berjongkok disamping YZR-M1 

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal live streaming MotoGP 2021 di Trans7 tersedia dalam artikel ini. Seri perdana MotoGP 2021 rencananya digelar di Sirkuit Losail, Qatar, pada 28 Maret mendatang.

Ibunda Valentino Rossi, Stefania Palma, berbicara soal kiprah pembalap berjuluk The Doctor itu di usia 42 tahun pada MotoGP 2021.

Stefania Palma yakin Valentino Rossi masih memiliki kemampuan untuk unjuk gigi meski sudah tidak lagi muda.

Salah satu hal yang membuat Stefania Palma yakin adalah semangat Valentino Rossi untuk berlomba masih tetap sama.

Baca juga: Valentino Rossi Genap 42 Tahun, Ini Lima Musuh Terbesar Selama Dia Berkarier di MotoGP

Baca juga: Jadwal MotoGP 2021, Live Trans7 - Repsol Honda Direcoki KTM soal Test Rider, Stefan Bradl

Pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, pada balapan GP Portugal di Sirkuit Algavre, Minggu (22/11/2020).
Pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, pada balapan GP Portugal di Sirkuit Algavre, Minggu (22/11/2020). (MOTOGP.COM)

Valentino Rossi telah berusia 42 tahun.

Rossi baru saja berulang tahun pada Rabu (16/2/2021) sehingga makin menegaskan statusnya sebagai pembalap tertua di MotoGP.

Di samping faktor usia, Rossi juga bakal menghadapi tantangan baru pada MotoGP 2021.

BERITA REKOMENDASI

Sebelumnya memperkuat tim pabrikan Yamaha, Rossi musim depan akan turun bersama tim satelit Petronas Yamaha SRT.

Ini menjadi kali pertama Rossi kembali berkubang di tim satelit setelah hampir dua dekade mengisi kursi pembalap di tim pabrikan.

Tantangan baru di usia yang sudah menginjak kepala empat tidak membuat Stefania Palma ragu akan kemampuan putranya di lintasan.

Baca juga: Jadwal Live Streaming Trans7 MotoGP 2021, Lengsernya Rossi dari Yamaha Berkah bagi Vinales?

"Saya yakin Vale akan memiliki kesempatan bagus untuk menujukkan motivasi dan ambisinya dalam petualangan baru ini," kata Palma, dilansir dari GPone.com.

"Dia sedang berlatih agar siap menghadapi musim kejuaraan yang baru ini," sambungnya.


Rossi sebelumnya mengaku realistis bahwa peluangnya untuk mengejar gelar juara dunia ke-10 tak lagi besar.

Memenangi balapan juga bukan perkara mudah bagi Rossi. Sebab, dia tak pernah menang sejak 2017.

Kini, target yang dianggap paling memungkinkan bagi Rossi adalah tetap bersaing bersama pembalap-pembalap di grup terdepan.

Rossi juga masih berpeluang mencetak rekor penting, yaitu 200 podium pada ajang grand prix.

Palma sendiri masih percaya Rossi mampu untuk bersaing.

Semangat Rossi yang tidak pernah berubah menjadi alasan Palma yakin putra pertamanya itu bisa tampil kompetitif di usia yang tak lagi muda.

"Valentino akan selalu menjadi Valentino. Anda tahu kenapa? Karena pada usia 42, dia masih tahu cara untuk bersemangat," ujar Palma.

"Kita mungkin tidak akan melihatnya naik podium lagi, tetapi dia masih bersaing, dengan rival yang jauh lebih muda dan menuangkan hasratnya, seolah-olah usianya juga muda."

"Itulah hal yang masih saya hargai tentang dia, kemampuannya untuk tetap termotivasi. Tentu saja, menang adalah urusan lain, akhir-akhir ini untuk menang di MotoGP sangat sulit."

Live streaming Trans7 >>>

Berikut Update Jadwal MotoGP 2021 Sementara

28 Maret - GP Qatar, Sirkuit Losail

4 April - GP Doha, Sirkuit Losail

18 April - Gp Portugal, Sirkuit Portimao

2 Mei - GP Spanyol, Sirkuit Jerez

16 Mei - GP Prancis, Le Mans

30 Mei - GP Italia, Sirkuit Mugello

6 Juni - GP Catalunya, Sirkuit Catalunya

20 Juni - GP Jerman, Sachsenring

27 Juni - GP Belanda, Sirkuit Assen

11 Juli - GP Finlandia, KymiRing*

15 Agustus - GP Austria, Red Bull Ring

29 Agustus - GP Inggris, Sirkuit Silverstone

12 September - GP Aragon, Sirkuit Aragon

19 September - GP San Marino, Sirkuit Misano

3 Oktober - GP Jepang, Sirkuit Motegi

24 Oktober - GP Australia, Phillip Island

31 Oktober - GP Malaysia, Sirkuit Sepang

14 November - GP Valencia, Sirkuit Ricardo Tormo

Seri Ditunda

11 April (belum ada waktu pengganti) - GP Argentina, Sirkuit Termas de Rio Hondo

18 April (belum ada waktu pengganti) - GP Americas, Sirkuit Americas

Seri balap Cadangan

- GP Indonesia, Sirkuit Mandalika*

Keterangan: *menunggu proses homologasi

Disclaimer: Jadwal MotoGP 2021 dapat berubah sewaktu-waktu

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul 1 Hal yang Bikin Sang Ibu Yakin Valentino Rossi Masih Bisa Unjuk Gigi pada MotoGP 2021

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas