Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Luhut Binsar Panjaitan dan Airlangga Hartarto Beri Dukungan Agar Anindya Bakrie Pimpin PB PRSI lagi

Dukungan kepada Anindya Bakrie untuk terus melanjutkan kepemimpinan PB PRSI 2021-2025 semakin menguat.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Luhut Binsar Panjaitan dan Airlangga Hartarto Beri Dukungan Agar Anindya Bakrie Pimpin PB PRSI lagi
Humas PB PRSI
Luhut Binsar Panjaitan Ketua Umum PB PASI dan Anindya Bakrie 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dukungan kepada Anindya Bakrie untuk terus melanjutkan kepemimpinan PB PRSI 2021-2025 semakin banyak.

Dukungan datang dari dua menteri yang menjadi Ketua federasi, yakni olahraga atletik dan wushu.

Luhut Binsar Panjaitan Ketua Umum PB PASI (Persatuan Atletik Indonesia) dan Airlangga Hartarto Ketua Umum PB WI (Wushu Indonesia) mengharapkan Anindya kembali menjadi Ketua Umum PB PRSI (Pengurus Besar Persatuan Renang Indonesia) yang menaungi lima cabang olahraga renang, polo air, renang artistik, loncat indah, renang perairan terbuka serta renang master.

Anindya Bakrie dan Airlangga Hartarto
Anindya Bakrie dan Airlangga Hartarto

Periode Kepengurusan PB PRSI 2016-2020 yang dipimpin Anindya bakrie sudah selesai dan rencananya pada akhir Februari nanti akan ada Munas secara virtual untuk memilih Ketua Umum PB PRSI 2021-2025.

Baik Luhut dan Airlangga juga mendukung pelaksanaan Munas PRSI secara virtual dikarenakan pandemi Covid 19.

Luhut yang baru saja terpilih sebagai Ketum PB PASI secara aklamasi berharap atletik dan akuatik bisa bersinergi untuk menorehkan prestasi sehingga bisa menjadi lumbung medali bagi Indonesia di berbagai event.

"Saya pribadi mendukung Pak Anindya Bakrie untuk maju lagi dan semoga terpilih sebagai Ketua Umum PB PRSI. Saya berharap Pak Anin dapat melanjutkan kepemimpinan dengan program program kerja agar bisa menorehkan prestasi lebih baik lagi untuk dunia akuatik Indonesia," ungkap Luhut yang juga menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, pekan lalu.

BERITA TERKAIT

PRSI dikatakan Luhut membuat sejarah yang cukup baik pada SEA Games 2019 Filipina dengan meraih medali emas dari cabang polo air.

Belum lagi ada atlet polo air yang dikontrak klub Serbia yang kita tahu Serbia adalah peraih medali emas Olimpiade.

"Tentunya ini bukan hal kebetulan semata, melainkan lahir dari kerjasama atlet, pelatih, manajer dan tim dibawah kepemimpinan Pak Anindya Bakrie. Saya berharap Munas ini (PRSI-red) dapat menghasilkan evaluasi yang baik, rencana program ke depan dan menjadikan PB PRSI menjadi organisasi yang kuat ke depannya," jelasnya.

Di tempat terpisah, Airlangga juga memuji prestasi polo air putra Indonesia yang membuat sejarah, meraih emas kali pertama di ajang SEA Games sejak 42 tahun lalu. Menurut Airlangga Munas virtual ini tepat di saat pandemi Covid-19 ini.

"Kita tahu di kepengurusan PRSI 2016-2020 dibawah Anindya Bakrie, telah melakukan berbagai terobosan serta mengukir prestasi bersejarah saat polo air putra meraih emas di SEA Games 2019. Saya berharap dalam proses yang demokratis Pak Anin kembali bisa dipercaya memimpin PB PRSI untuk melanjutkan program dan pembinaannya di akuatik," jelas Airlangga yang juga Menko Perekonomian.

Hubungan dan sinergitas akuatik dan wushu organisasi yang dipimpinnya telah berjalan baik dan diharapkan lebih baik lagi.

"Kita berjuang bersama untuk memajukan olahraga Indonesia," ujar Airlangga.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas