Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Deretan Masalah Menanti Marquez di MotoGP Portugal 2021 - Mulai dari Ducati hingga Rival Satu Tim

Setidaknya empat masalah telah menunggu Marc Marquez pada comebacknya di MotoGP Portugal 2021,Jumat (16/4/2021) hingga Minggu (18/4/2021).

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Deretan Masalah Menanti Marquez di MotoGP Portugal 2021 - Mulai dari Ducati hingga Rival Satu Tim
instagram @marcmarquez93
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez tatap MotoGP 2021 musim ini - Sejumlah masalah telah menanti Marc Marquez saat mengaspal di MotoGP Portugal 2021 akhir pekan ini.. 

TRIBUNNEWS.COM - Sejumlah masalah telah menanti Marc Marquez di MotoGP Portugal 2021 mendatang.

Seri ketiga MotoGP 2021 bertajuk MotoGP Portugal 2021 akan berlangsung di Sirkuit Portimao, Jumat (16/4/2021) hingga Minggu (18/4/2021).

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, akan tampil untuk pertama kalinya dalam balapan setelah absen selama kurang lebih delapan bulan.

Sebagaimana diketahui, Marc Marquez menderita kecelakaan parah di MotoGP Spanyol 2020.

Baca juga: JADWAL MotoGP 2021 Live Trans7 - Marc Marquez Umumkan Comeback di MotoGP Portugal 2021

Baca juga: JADWAL LIVE MotoGP Portugal 2021 di Trans7 - Kondisi Terkini Marc Marquez, Siap Comeback?

Akibat kecelakaan itu menyebabkan lengan kanan Marc Marquez patah.

Setelah tiga kali naik ke meja operasi dan mengikuti serangkaian jadwal pemulihan, akhirnya The Baby Alien memberikan kabar bahagia.

Melalui cuitan akun twitter-nya, rider berkabangsaan Spanyol tersebut telah mengonfirmasi akan comeback balapan di Sirkuit Portimao, Portugal pada 18 April 2021.

Berita Rekomendasi

Juara Dunia MotoGP 2019 itu juga telah mendapat lampu hijau dari para dokter untuk kembali mentas di arena balap.

“Saya merasa sangat senang! Kemarin saya mengunjungi dokter, dan mereka memberi saya lampu hijau untuk kembali berkompetisi,” tulis Marquez, Sabtu (10/4/2021).

Meskipun demikian, kembalinya Marc Marquez sudah dinanti sejumlah masalah yang harus ia hadapi.

Berikut deretan masalah yang wajib diselesaikan The Baby Alien dalam usahanya kembali meraih gelar juara dunia, dilansir laman Corsedimoto.

1. Ledakan Ducati

Tidak bisa dipungkiri bahwa Ducati merupakan saingan utama Repsol Honda, terutama dalam trek lurus.

Desmosedici maupun RC213V memiliki daya ledak tinggi ketika beradu kecepatan di trek lurus.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas