Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Race MotoGP 2021 Live Trans7 - Saatnya Berhenti Rossi, Tak Ada yang Kuasa Melawan Waktu

Legenda MotoGP asal Italia, Giacomo Agostini menyarankan Valentino Rossi untuk segera pensiun mengingat tak ada yang mampu melawan penuaan.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Jadwal Race MotoGP 2021 Live Trans7 - Saatnya Berhenti Rossi, Tak Ada yang Kuasa Melawan Waktu
Tiziana FABI / AFP
(Dari kiri) Pembalap Yamaha-SRT Italia Valentino Rossi, pembalap Honda-LCR Spanyol Alex Marquez dan pembalap Aprilla Italia Lorenzo Savadori bersaing selama kejuaraan dunia moto balapan MotoGP Grand Prix Italia di arena pacuan kuda Mugello pada 30 Mei 2021. Tiziana FABI / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - MotoGP 2021 akhir pekan ini tak memiliki agenda race alias libur balapan, Minggu (4/7/2021).

Valentino Rossi dkk baru bisa kembali mengaspal pada seri ke-10 MotoGP 2021 bertajuk MotoGP Styria yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, Minggu (8/8/2021).

GP mania dapat menyaksikan seluruh aksi Valentino Rossi cs di setiap seri MotoGP 2021 melalui siaran langsung Trans7, maupun live streaming Usee TV dan Fox Sports via Vidio.com.

Baca juga: Jadwal MotoGP 2021 Live Trans7 - Dilema Valentino Rossi dan Yamaha untuk Tentukan Masa Depan

Baca juga: Jadwal MotoGP 2021 Tayang di Trans7 - Honda Sudah Hancur Sejak Lama Tanpa Marc Marquez

(Dari kiri) Pembalap Yamaha-SRT Italia Valentino Rossi, pembalap Honda-LCR Spanyol Alex Marquez dan pembalap Aprilla Italia Lorenzo Savadori bersaing selama kejuaraan dunia moto balapan MotoGP Grand Prix Italia di arena pacuan kuda Mugello pada 30 Mei 2021.
Tiziana FABI / AFP
(Dari kiri) Pembalap Yamaha-SRT Italia Valentino Rossi, pembalap Honda-LCR Spanyol Alex Marquez dan pembalap Aprilla Italia Lorenzo Savadori bersaing selama kejuaraan dunia moto balapan MotoGP Grand Prix Italia di arena pacuan kuda Mugello pada 30 Mei 2021. Tiziana FABI / AFP (Tiziana FABI / AFP)

Valentino Rossi dan rider dari berbagai kelas mendapatkan libur balapan selama lima pekan untuk paruh pertama kejuaraan.

Selama lima pekan tersebut dapat digunakan oleh pembalap Yamaha Petronas SRT, Valentino Rossi untuk memutuskan terkait masa depannya.

The Doctor kini di ambang dilema akankah masih bisa melanjutkan kariernya sebagai pembalap di MotoGP 2022 atau menuntaskan musim ini sebelum akhirnya gantung helm.

Performa pembalap berpaspor Italia ini memang tengah menukik drastis dalam beberapa musim terakkhir.

Berita Rekomendasi

Penurunan performa balap dialami oleh The Doctor pada MotoGP 2021, di mana ia sama sekali belum merasakan pdoium dari sembilan seri yang telah berlangsung.

Jangankan podium, pemegang sembilan gelar juara MotoGP tersebut kesulitan untuk bersaing di grid depan.

Pembalap Honda Spanyol Marc Marquez (kanan) mengarahkan sepeda motornya di depan pembalap Italia Yamaha-SRT Valentino Rossi (kiri) selama sesi latihan bebas ketiga menjelang Grand Prix sepeda motor Jerman di sirkuit balap Sachsenring di Hohenstein-Ernstthal dekat Chemnitz, timur Jerman, pada 19 Juni 2021.
Pembalap Honda Spanyol Marc Marquez (kanan) mengarahkan sepeda motornya di depan pembalap Italia Yamaha-SRT Valentino Rossi (kiri) selama sesi latihan bebas ketiga menjelang Grand Prix sepeda motor Jerman di sirkuit balap Sachsenring di Hohenstein-Ernstthal dekat Chemnitz, timur Jerman, pada 19 Juni 2021. (Ronny Hartmann / AFP)

Situasi yang dialami The Doctor mendapatkan perhatian dari legenda balap MotoGP, Giacomo Agostini.

Agostini menyarankan kepada juniornya tersebut untuk segera gantung helm saja, mengingat usianya yang sudah kepala empat.

"Saya adalah orang yang tak terlalu percaya bahwa keajaiban itu ada. Tidak ada atlet olahraga yang mampu melawan kekuasaan waktu di kehidupan ini," terang Agostini, seperti yang dikutip dari laman Motosan.

"Sama halnya dengan Rossi, dia bukan pembalap yang tak tersentuh oleh waktu dan penuaaan."

"Saya memberikan apresiasi setinggi-tingginya terhadapnya. Jika di ring tinju, seorang atlet bisa kembali, namun mereka hanya untuk pertunjukkan saja."

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas