Jadwal Race MotoGP 2021 Live Trans7: Tanpa Sengaja Quartararo Sudah Depak Vinales dari Yamaha
Jadwal lengkap MotoGP 2021 beserta jam tayangnya live di Trans7, akhir pekan ini Quartararo dkk tak memiliki agenda balapan, Minggu (18/7/2021).
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
"Maverick sudah memberikan segalanya untuk juara dengan Yamaha, tapi untuk sebuah alasan atau yang lain dia tidak sukses," ucap Lorenzo, seperti yang dikutip dari laman Motosan.
"Sudah pasti memiliki seorang rekan setim seperti Quartararo, yang rata-rata di depan dia, tidak mudah ditangan dari sudut pandang psikologis, dan kupikir hal itu sangat membebani dia."
"Dia sudah tentu berpikir bahwa dia itu seorang pebalap yang mampu merebut gelar juara dunia dan sudah mencoba banyak cara selama bertahun-tahun dengan Yamaha," lanjut juara dunia MotoGP tiga kali itu.
Boleh dikatakan, dengan 10 seri balapan yang tersisa, Vinales akan tampil matia-matian untuk memberikan bukti kepada Yamaha.
Namun bukan perkara yang mudah untuk Top Guna dapat menyaingi performa Quartararo. Satu di antara masalah utama memang konsistensi yang dimiliki Maverick Vinales.
Berikut Jadwal MotoGP 2021:
28 Maret - GP Qatar, Sirkuit Losail
4 April - GP Doha, Sirkuit Losail
18 April - GP Portugal, Sirkuit Portimao
2 Mei - GP Spanyol, Sirkuit Jerez
16 Mei - GP Prancis, Le Mans
30 Mei - GP Italia, Sirkuit Mugello
6 Juni - GP Catalunya, Sirkuit Catalunya
20 Juni - GP Jerman, Sachsenring