The Minions Soroti Strategi Ganda India, Kevin Sanjaya: Servis Shretty Diputar-putar Terus
Marcus Gideon/Kevin Sanjaya memberi perhatian khusus pada strategi yang diterapkan ganda India saat bertanding beberapa saat lalu.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Ganda putra andalan Indonesia, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya sukses meraih kemenangan di matchday kedua cabor bulutangkis Olimpiade Tokyo 2021.
Marcus/Kevin mengalahkan ganda putra India, Chirag Shetty/Satwiksairaj Rankireddy dengan dua set langsung, Senin (26/7/2021).
The Minions -julukan Marcus/Kevin- menang dengan skor akhir 21-13 dan 21-12 atas Chirag Shetty/Satwiksairaj Rankireddy dalam tempo 32 menit.
Baca juga: Reaksi Yuta Watanabe/Arisa Higashino Usai Menang Mudah atas Praveen Jordan/Melati Daeva
Selepas laga, pasangan ranking nomor satu dunia ini tak segan berbagi kesan saat bertanding.
Rupanya, keduanya mengaku fokus seratus persen dalam menyongsong pertandingan ini.
Mereka juga mempersiapkan diri dengan maksimal untuk melawan pasangan India ini.
Hal itu dilakukan Minions karena tak mau meremehkan lawan.
Baca juga: Meski Kalah, Praveen/Melati Tetap ke Perempat Final Olimpiade 2021, Potensi Indonesia Tambah Medali
Terlebih, pasangan India tersebut memang memiliki kualitas yang bagus.
Ranking 10 dunia di nomor ganda putra menjadi bukti sahih jagoan Negeri Bollywood itu patut diperhitungkan.
"Kami sudah siap dari awal. Kami menyiapkan diri dengan baik dan fokus untuk tidak kehilangan poin," ungkap Marcus dikutip dari laman Badminton Indonesia.
"Hari ini kita main langsung in dari awal karena tidak mau kehilangan fokus sedikitpun."
"Mereka pemain yang bagus, serangan-serangannya juga bagus," sambungnya.
Tak sedikit pihak yang memprediksi Minions bakal berjaya atas Chirag Shetty/Satwiksairaj Rankireddy.
Sebab, rekor pertemuan keduanya berbicara banyak mengenai hal itu.