Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Olimpiade 2021 - Sensasi Lee/Wang Berlanjut, Pernah jadi Mimpi Buruk Minions hingga Ukir Rekor Baru

Sensasi ganda putra China Taipei, Lee/Wang akan berlanjut, setelah menjadi mimpi buruk Minions, kini menantang Ahsan/Hendra di babak semifinal.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Olimpiade 2021 - Sensasi Lee/Wang Berlanjut, Pernah jadi Mimpi Buruk Minions hingga Ukir Rekor Baru
Pedro PARDO / AFP
Lee Yang dari Taiwan melakukan pukulan di sebelah Wang Chi-lin (kanan) dari Taiwan dalam pertandingan penyisihan grup bulu tangkis ganda putra melawan Marcus Fernaldi Gideon dari Indonesia (atas kanan) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo dari Indonesia selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 27 Juli 2021. 

"Kami kalah dalam pertandingan pertama kami dari Indian (Rankireddy/Shetty). Kami pikir kami tidak memiliki peluang, tetapi kami dapat kembali lebih kuat," tambahnya menjelaskan.

Sebagaimana yang menjadi ciri khas permainan dari China Taiper, smash keras menjadi indentitas permainan mereka.

EndoWatanabe yang terkenal dengan pertahanan yang kokoh pun harus mengakui keunggulan pasangan ganda putra asal China Taipei tersebut.

"Kami mengatakan pada diri sendiri untuk menikmati permainan, memainkan kecepatan dan kekuatan kami,” kata Wang.

“Fokus saja pada setiap poin."

"Kami pernah kalah dari mereka. Kami hanya mencoba untuk mengurangi kesalahan kami. Kami tahu itu akan menjadi pertandingan yang sulit. Jadi kami terus menghancurkan dan menghancurkan dan menghancurkan," terangnya melanjutkan.

Pada babak semifinal yang akan digelar, Jumat (30/7/2021), Lee/Wang mencoba untuk meneruskan sensasi mereka dengan menantang andalan Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Berita Rekomendasi

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas