Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Sport

Rumput Ducati Lebih Hijau, Yamaha Tetap Iri meski Quartararo di Ambang Juara Dunia MotoGP 2021

Direktur Olahraga Yamaha, Lin Jarvis mengaku iri melihat banyak pembalap Ducati yang kualitasnya mumpuni untuk bersaing di grid depan MotoGP 2021.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Rumput Ducati Lebih Hijau, Yamaha Tetap Iri meski Quartararo di Ambang Juara Dunia MotoGP 2021
LLUIS GENE / AFP
Pembalap Italia, Francesco Bagnaia (#63) memimpin balapan di Moto Grand Prix Aragon di sirkuit Motorland di Alcaniz pada 12 September 2021. 

"Saya tahu bahwa sejak awal gelar juara dunia sulit untuk kami. Lihat Ducati, mereka yang memiliki Miller, Bagnaia, Zarco maupun Martin," terang Lin Jarvis, dikutip dari Motosan.

"Sulit untuk menjadi pemenang di kategori konstruktor jika hanya mengandalkan Fabio Quartararo saja," tambahnya menjelaskan.

Quartararo memang bak menggendong Yamaha di MotoGP 2021.

Bagaimana tidak, rider seperti Valentino Rossi, Andrea Dovizioso, Franco Morbidelli dan sebelumnya ada Vinales tampil angin-anginan.

Lin Jarvis haya berharap kedepannya, tim berlogo Garpu Tala itu memiliki duet mumpuni di tim pabrikan.

Sehingga tidak hanya ada satu rider saja yang bertugas untuk menjadi andalan mendongkrak performa tim dari segi konstruktor.

Saat ini dari klasemen perolehan poin kontrusktor, Ducati menjadi yang tertinggi kemudian diikuti Yamaha.

Berita Rekomendasi

Klasemen MotoGP 2021

1 Fabio QUARTARARO Yamaha FRA 254

2 Francesco BAGNAIA Ducati ITA 202

3 Joan MIR Suzuki SPA 176

4 Jack MILLER Ducati AUS 148

5 Johann ZARCO Ducati FRA 141

6 Brad BINDER KTM RSA 131

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas