Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Perempat Final Piala Thomas 2021: Ginting & Marcus/Kevin Tuntaskan Misi Revans

Hasil Piala Thomas 2021 babak perempat final, Indonesia unggul 3-0 atas Malaysia, Jumat (15/10/2021). Indonesia lolos semifinal Piala Thomas 2021.

Penulis: Laura Hilmi
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Hasil Perempat Final Piala Thomas 2021: Ginting & Marcus/Kevin Tuntaskan Misi Revans
Tribunnews/Herudin
Pasangan pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo saat bertanding pada babak perempat final Indonesia Open 2019, di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (19/7/2019). Marcus Gideon/Kevin Sanjaya melaju ke semifinal setelah mengalahkan pasangan asal China, Ou Xuan Yi/Zhang Nan dengan skor 21-12 dan 21-16. Tribunnews/Herudin 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Piala Thomas 2021 babak perempat final, Indonesia unggul 3-0 atas Malaysia, Jumat (15/10/2021).

Keberhasilan tersebut sekaligus mengantar Indonesia lolos ke babak semifinal Piala Thomas 2021.

Kemenangan pertama Indonesia disumbangkan oleh Anthony Sinisuka Ginting yang sukses membungkam tunggal putra terbaik Malaysia, Lee Zii Jia.




Berlangsung di Court 2 Ceres Arena, Aarhus, Jumat (15/10/2021), Anthony Sinisuka Ginting menumbangkan Lee Zii Jia dua gim langsung, dengan skor 21-15 dan 21-17.

Pasangan ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon saat melawan pasangan Malaysia Goh Sze Fei dan Nur Izzudin pada perempat final Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (18/1/2020). Pasangan Marcus dan kevin melaju mulus ke semifinal setelah menundukkan pasangan Malaysia Goh Sze Fei/Nur Izzudin dengan skor 21-13, 23-21. Tribunnews/Jeprima
Pasangan ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon saat melawan pasangan Malaysia Goh Sze Fei dan Nur Izzudin pada perempat final Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (18/1/2020). Pasangan Marcus dan kevin melaju mulus ke semifinal setelah menundukkan pasangan Malaysia Goh Sze Fei/Nur Izzudin dengan skor 21-13, 23-21. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Kemenangan kedua disumbangkan oleh Marcus Gideon/Kevin Sanjaya setelah menaklukkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik melalui rubber gim, dengan skor 21-17, 16-21, dan 21-15.

Ginting dan Marcus/Kevin sukses membalaskan kekalahan dari masing-masing lawannya tersebut saat bertemu terakhir pada Piala Sudirman 2021.

Baca juga: Hasil Perempat Final Piala Thomas 2021: Jonatan Christie Penentu Indonesia Lolos Semifinal

Baca juga: Hasil Thomas Cup 2021, Bawa Indonesia Unggul dari Malaysia, Anthony Ginting: Ini Kemenangan Penting

Adapun yang menjadi penentu kemenangan Indonesia atas Malaysia adalah laga sengit antara Jonatan Christie dengan wakil Malaysia, Ng Tze Yong.

BERITA TERKAIT

Jonatan Christie sukses menuntaskan perlawanan Ng Tze Yong melalui rubber gim, dengan skor 14-21, 21-19, dan 21-16.

Keberhasilan Jonatan Christie menuntaskan gim ketiga membuat partai Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin dan Shesar Hiren Rhustavisto vs Leong Jun Hao tidak lagi dimainkan.

Rupanya, kemenangan Indonesia mengalahkan Malaysia di babak perempat final seperti mengulang sejarah Piala Thomas 2018.

Pada Piala Thomas 2018, tim Indonesia berhasil menaklukkan Malaysia dengan skor 3-1.

Selain mengulang sejarah Piala Thomas 2018, hasil Piala Thomas 2021 menjadi catatan Indonesia menang 13 kali atas Malaysia.

Hasil Perempat Final Piala Thomas 2021, Indonesia vs Malaysia : 3-0

- Anthony Sinisuka Ginting vs Lee Zii Jia : 21-15, 21-17

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas