Jadwal Denmark Open 2021, Hari Ini Live TVRI: Skenario Derbi Merah Putih Libatkan Daddies & Minions
Pertandingan Denmark Open dari babak 32 besar hingga partai final dapat disaksikan melalui siaran langsung TVRI, mulai hari ini.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Tak lama dari euforia keberhasilan Indonesia meraih gelar juara Piala Thomas 2021, Hendra/Ahsan cs kembali dihadapkan pada turnamen Denmark Open 2021.
Gelaran Denmark Open 2021 dijadwalkan berlangsung di Odense Sports Park, Selasa (19/10/2021) hingga Minggu (24/10/2021).
Pertandingan Denmark Open 2021 dari babak 32 besar hingga partai puncak dapat badminton lovers saksikan melalui siaran langsung TVRI dan streaming Vidio.com.
Tim badminton Indonesia menurunkan 19 pemain di turnamen ini. Rinciannya, enam wakil dari sektor tunggal dan 13 wakil dari sektor ganda.
Meski demikian, berdasarkan bagan yang dirilis laman resmi BWF, pada babak awal (16 besar) berpotensi tersaji tiga derbi Merah putuh dari beberapa sektor.
Berikut rangkuman derbi Merah Putih yang memiliki peluang tersaji
1. Ganda Putra
Setidaknya ada dua derbi Merah Putih yang bakal terhampar.
Pertama, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon memiliki asa untuk menghadapi Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Namun, sebelum itu, Marcus/Kevin mesti melewati adangan Christo Popov/Toma Junior Popov (Perancis) lebih dulu.
Kemudian derbi kedua melibatkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang berpeluang bentrok melawan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Ahsan/Hendra dan Leo/Daniel berada di pool yang sama, sehingga mereka bisa bertemu lebih dini di turnamen tersebut.
2. Tunggal Putra
Di sektor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting dan Tommy Sugiarto berpeluang saling berhadapan pada babak 16 besar Denmark Open 2021.