Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

French Open 2021: Kunci Sukses Fajar/Rian Taklukkan Wakil Tuan Rumah & Lolos ke Perempat Final

Kunci keberhasilan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto taklukkan duo Popov dan melenggang ke babak Perempat Final French Open 2021.

Penulis: Laura Hilmi
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in French Open 2021: Kunci Sukses Fajar/Rian Taklukkan Wakil Tuan Rumah & Lolos ke Perempat Final
instagram/bwf.official
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Rebut Gelar Juara Korea Open 2019//Kunci keberhasilan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto taklukkan duo Popov dan melenggang ke babak Perempat Final French Open 2021. Malam ini akan ditantang jawara Denmark Open 2021 untuk memperebutkan tiket Semifinal French Open 2021. 

TRIBUNNEWS.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil melenggang ke babak Perempat Final French Open 2021.

Kepastian itu didapat, setelah Fajar/Rian berhasil menuntaskan perlawanan wakil tuan rumah Prancis, Christo Popov/Toma Junior Popov kemarin, Kamis (28/10/2021) malam WIB.

Fajar/Rian menang atas wakil tuan rumah tersebut melalui straight game atau dua set langsung, dengan skor 21-12 dan 21-15.

Pasangan Fajar/Rian menjadi wakil Indonesia pertama di sektor ganda putra yang berhasil mendapat tiket perempat final French Open 2021.

Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat melawan ganda Denmark pada babak perempat final Indonesia Masters 2020, di Istora Senayan, Jumat (17/1/2020). Fajar/Rian harus bermain tiga set dengan skor 18-21 21-13 21-17 dan lolos ke semifinal. TRIBUNNEWS/HERUDIN
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat melawan ganda Denmark pada babak perempat final Indonesia Masters 2020, di Istora Senayan, Jumat (17/1/2020). Fajar/Rian harus bermain tiga set dengan skor 18-21 21-13 21-17 dan lolos ke semifinal. TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Selepas pertandingan, Fajar Alfian menyampaikan kunci keberhasilannya menaklukkan duo Popov tersebut.

"Kunci kemenangannya kita bermain enjoy dan harus selalu fokus dalam pertandingan. Kita lebih siap di lapangan," ujar Fajar seperti rilis resmi PBSI.

Baca juga: Link Live Streaming French Open 2021 di TVRI, Praveen/Melati Buka Perjuangan Indonesia

Baca juga: Sorotan French Open 2021: Kans Marcus/Kevin Perang Saudara, Jumpa Fajar/Rian di Semifinal?

Fajar menyampaikan target di tahap selanjutnya adalah ingin memberikan penampilan yang lebih baik dari hasil sebelumnya.

Berita Rekomendasi

"Targetnya pingin lebih baik lagi dari hasil sebelumnya," tambah Fajar.

Sementara itu, Muhammad Rian Ardianto mengaku bersyukur dijauhkan dari cedera.

"Pertama-tama mengucapkan syukur alhamdulillah bisa memenangkan pertandingan dan dijauhkan dari cedera," kata Rian.

"Untuk melawan tuan rumah, kita bermain dengan enjoy, kita coba buat fokus point by point dan lebih menikmati pertandingan," lanjut Rian.

Strategi bermain dengan enjoy dan fokus menjadi bekal kemenangan pasangan yang dijuluki Fajri tersebut dan melenggang ke babak perempat final French Open 2021.

Di babak perempat final French Open 2021, Fajar/Rian akan menghadapi tantangan yang cukup sulit.

Fajar/Rian akan berhadapan dengan wakil Jepang sekaligus jawara Denmark Open 2021 sektor ganda putra, Takura Hoki/Yugo Kobayasashi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas