Solusi Damai Lee Zii Jia Belum Puaskan Lee Chong Wei, Sebut BAM Tetap Batu Loncatan Terbaik
Solusi damai yang dicapai oleh Lee Zii Jia dan BAM mendapatkan tanggapan dari legenda bulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Lee Zii Jia akhirnya berhasil menemukan solusi damai dengan pihak Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) yang sempat melarang dirinya bermain selama 2 tahun di kancah internasional.
Sebagaimana diketahui bahwa pihak federasi bulu tangkis Malaysia sempat memberikan sanksi kepada Lee Zii Jia berupa larangan bermain selama dua tahun.
Larangan tersebut diambil setelah Lee Zii Jia secara tak terduga memutuskan untuk keluar dari BAM lantaran ingin beralih ke status independen.
Hanya saja larangan tersebut akhirnya sudah dicabut setelah kedua belah pihak bertemu untuk mencari solusi terbaik satu sama lain.
Baca juga: Suka Duka Lee Zii Jia Keluar Pelatnas, Eks Malaysia Ingatkan Resiko Pemain Berlabel Independen
Baca juga: Efek Domino Mundurnya Lee Zii Jia, Goyahkan Masa Depan Bulu Tangkis Malaysia & Ancaman Sponsor
Kini, Lee Zii Jia yang menjadi andalan sektor tunggal putra Malaysia bisa bernafas lega lantaran sanksi tersebut sudah dicabut oleh BAM.
Jawara All England tahun lalu itu kini bisa lebih fokus untuk mengawali perjuangannya sebagai pemain independen yang mewakili bendera Malaysia.
Solusi damai yang dicapai oleh Lee Zii Jia dan BAM pun mendapatkan tanggapan dari legenda bulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei.
Baca juga: Drama Terbaru Keluarnya Lee Zii Jia dari Pelatnas, BAM Bongkar Permintaan Ngelunjak Pemain
Lee Chong Wei merasa bersyukur lantaran kedua belah pihak akhirnya menemukan solusi damai setelah sebelumnya terlibat gesekan panas satu sama lain.
Eks pemain tunggal putra andalan Malaysia itu pun tak ingin menyalahkan pihak manapun dalam kasus tersebut.
Lee Chong Wei lebih memilih posisi netral lantaran ia tidak memiliki kedudukan untuk menilai benar atau tidaknya konflik yang sempat menghantam kedua belah pihak.
"Senang mengetahui bahwa BAM dan Lee Zii Jia telah mencapai solusi damai," ungkap Lee Chong Wei dilansir The Star.
"Menurut pendapat saya, tidak ada yang menang atau kalah dalam masalah ini karena semuanya sudah diselesaikan,".
"Semua orang harus segera move on dengan kenyataan yang ada," tambahnya.
Lebih lanjut, Lee Chong Wei hanya ingin mengingatkan kepada para pebulu tangkis Malaysia akan satu hal penting.