Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Update Jadwal Semifinal BATC 2022, Tim Putra Indonesia Hadapi Singapura, Gregoria Cs Lawan Jepang

Hasil undian partai semifinal BATC 2022, tim putra Indonesia bertemu Singapura, sementara tim putri bertemu Jepang.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Update Jadwal Semifinal BATC 2022, Tim Putra Indonesia Hadapi Singapura, Gregoria Cs Lawan Jepang
Website Resmi pbsi.id
Aksi atlet tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo ketika berlaga di Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia (BATC) 2022 di Selangor, Malaysia. 

Semoga, hasil itu bisa jadi modal yang baik untuk Chico cs dalam menghadapi Singapura di partai semifinal.

Aksi pebulutangkis tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung di BATC 2022. Selain itu, Gregoria juga mendapat kepercayaan sebagai ketua tim putri di Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia (BATC) 2022 Selangor, Malaysia.
Aksi pebulutangkis tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung di BATC 2022. Selain itu, Gregoria juga mendapat kepercayaan sebagai ketua tim putri di Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia (BATC) 2022 Selangor, Malaysia. (Website Resmi pbsi.id)

Sementara di tim putri, Gregoria akan memimpin tim untuk melawan Jepang besok pada, Sabtu (19/2/2022).

Dengan torehan kemenangan tiga kali di babak penyisihan menjadi bekal yang baik untuk tim putri Indonesia.

Sementara itu, Jepang hanya berhasil menorehkan satu kali kemenangan.

Kemenangan Jepang itu diraih ketika menghadapi India dengan torehan skor 4-1.

Kendati demikian, Indonesia tetap harus waspada dengan tim Jepang serta tetap menampilkan yang terbaik.

Berikut jadwal partai semifinal BATC 2022, Sabtu (19/2/2022).

Berita Rekomendasi

Tim Putri

Pukul 09.00 WIB

Indonesia vs Jepang
Malaysia vs Korea

Tim Putra

Pukul 15.00 WIB

Indonesia vs Singapura
Malaysia vs Korea

(Tribunnews.com/Niken Thalia)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas