Jelang Comeback IBL 2022, Satria Muda Lepas William Tinsley Akibat Krisis Posisi Guard
Juara bertahan IBL, Satria Muda resmi melepas pemain asingnya William Tinsley karena krisis posisi guard dalam tim.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Sang juara bertahan IBL, Satria Muda Pertamina mengumumkan untuk melepas pemain asingnya, William Tinsley.
Pemberitahuan tersebut diumumkan oleh Satria Muda melalui Instagramnya @smpertamina pada, Selasa (1/3/2022).
Dikutip dari laman satriamuda.id, Satria Muda harus melepas pemain asal Amerika Serikat ini mengingat kebutuhan tim yang berubah.
Pasalnya, kini klub solid Satria Muda sedang mengalami krisis guard yang memaksa untuk melepas William Tinsley.
Baca juga: Jelang IBL 2022 Bergulir, Satria Muda Puncaki Klasemen Sementara Divisi Merah
Baca juga: Kembali Bergulir, Berikut Jadwal Lengkap IBL 2022 Mulai 3 Maret 2022
Tinsley sendiri sejak kembali di Indonesian Basketball League (IBL) 2022, langsung dipinang oleh Satria Muda.
Mantan pemain Prawira Bandung itu main cukup apik di gelaran IBL 2022 bersama Satria Muda.
Pasalnya, Tinsley sendiri telah genap melakoni 5 pertandingan bersama Satria Muda di musim ini.
Selama bersama dengan Satria Muda, Tinsley sendiri telah mencatatkan 36 rebounds serta sontekan poin terbanyak mencapai 41 poin.
Nampaknya, meski penampilan apik dari Tinsley itu, tak cukup untuk bertahan di klub solid seperti Satria Muda.
Hal tersebut mengingat adanya perubahan dari kebutuhan tim.
Pun serta demi menghadapi padatnya jadwal dari Satria Muda di lanjutan laga sisa di IBL 2022.
Anak asuh pelatih Youbel Sondakh itu akan melakoni 17 pertandingan dalam gelaran lanjutan IBL 2022.
Hal itu pun mendesak Satria Muda untuk mendatangkan pemain dengan posisi guard karena adanya krisis dalam posisi tersebut.
Sementara itu, sebelum bergulirnya gelaran IBL 2022 ini, Tinsley sudah digadang-gadang akan cocok dengan Satria Muda.
Dilansir dari iblindonesia.com, adapun kecocokan yang ditunjukkan oleh Tinsley adalah seorang pebasket muda.
Hal itu sesuai dengan Satria Muda yang mengembangkan potensi dari pebasket muda.
Sebelum akhirnya berlabih ke Satria Muda, Tinsley juga merasa cocok dengan Prawira bandung.
Pemain yang kerap bermain di posisi forward itu telah melakukan 13 pertandingan bersama Prawira Bandung.
Selain itu, pun ada catatan rata-rata yang telah dikoleksi dari Tinsley di Prawira bandung yakni, 12,6 PPG dan 9,3 RPG.
Selanjutnya, adapun presentase dari field goals yang ia capai hingga 45,1% dan tembakan tiga poin sebanyak 31,8%.
Adanya rekan satu tim di Satria Muda seperti, Arki Wisnu, Juan Laurent Kokodiputra, Avan Seputra, hingga Laurentius Steven Oei akan menambah ketajaman Tinsley.
Sayang, dalam perjalanan Satria Muda di IBL 2022 terdapat komposisi pemain yang harus dirubah.
Hingga menemukan keputusan yang menyedihkan yakni mundurnya William Tinsley dari skuat Satria Muda.
Selain itu, pun melalui satriamuda.id, pemain pengganti Tinsley sudah disiapkan oleh klub.
Namun, masih menunggu masa karantina agar dapat memasuki bubble IBL 2022.
(Tribunnews.com/Niken Thalia)